Jumat, 25 April 2025

167 Rumah di Kotapinang Terendam Banjir

Redaksi - Kamis, 19 Agustus 2021 22:36 WIB
510 view
167 Rumah di Kotapinang Terendam Banjir
Foto: SIB/Rudi Afandi Simbolon.
Tinjau Banjir: Lurah Kotapinang Akhiruddin Siregar ST meninjau warga Kelurahan Kotapinang yang terkena banjir, Senin (16/8). 
Kotapinang (SIB)
Hujan deras yang melanda wilayah Kabupaten Labusel mengakibatkan 167 rumah warga di Kelurahan Kotapinang, Kecamatan Kotapinang terendam banjir, Senin (16/8) dinihari.

Banjir dengan ketinggian satu meter lebih itu merendam 167 rumah. Sebanyak 9 rumah berada di lingkungan Kampung Beragai, 43 di kampung Banjar I, 6 rumah di lingkungan Kampung Banjar II, 55 rumah di lingkungan Kampung Makmur, dan 60 rumah di lingkungan Kampung Baru.

"Dari hasil pendataan yang kita lakukan total keseluruhan sebanyak 167 KK. Saat ini kondisi air sudah mulai surut dan warga mulai membersihkan rumahnya masing-masing,"kata Lurah Kotapinang Akhiruddin Siregar ST.

Dikatakan, selain hujan deras, faktor lain yang mengakibatkan terjadinya banjir tersebut aliran parit yang berada di lingkungan Kampung Malim menuju sungai Barumun Kotapinang kecil.. Sehingga tidak mampu menampung debit air saat hujan deras terjadi.

"Memang tadi malam menjelang subuh itu hujannya sangat deras. Ditambah lagi aliran parit di lingkungan kampung malim kecil. Sehingga air bertahan di lingkungan Kampung Makmur, Kampung Banjar dan Kampung Baru,"katanya.

Saat ini lanjut dia, Pemerintah Kambupaten Labusel telah menempatkan posko kesehatan di lokasi.

"Posko kesehatan telah kita sediakan di lokasi banjir. Begitu juga dengan tim BPBD, sudah berada di lokasi,"katanya.

Kepala BPBD Kabupaten Labusel Khairil Harahap yang dikonfimasi mengatakan, tim dari BPBD telah berada dilokasi untuk membantu warga membersihkan rumahnya dari genangan air. Sementara, untuk bantuan, masih berkoordinasi dengan Dinas Sosial Kabupaten Labusel.

"Tim BPBD sudah berada di lokasi untuk membantu warga. Perahu karet juga kita sediakan di lokasi jika diperlukan. Kalau untuk bantuan berupa sembako, BPBD Labusel masih berkoordinasi dengan Dinas Sosial,"katanya. (SS18/c)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru