Bangunan Kantor Dinas Pendidikan Pematangsiantar Berbiaya Rp 3,2 Miliar Lebih Belum Rampung


969 view
Bangunan Kantor Dinas Pendidikan Pematangsiantar Berbiaya Rp 3,2 Miliar Lebih Belum Rampung
Foto SIB/ Harryson Manurung
BELUM RAMPUNG : Pembangunan gedung kantor Dinas Pendidikan Pematangsiantar, belum rampung dikerjakan sampai batas 11 Desember 2020, sesuai data di papan proyek dipajang di ruang publik. 

Pematangsiantar (SIB

Pembangunan kantor Dinas Pendidikan Pematangsiantar, berbiaya Rp 3,2 miliar lebih dari DAU (Dana Alokasi Umum) Tahun Anggaran 2020 belum rampung meskipun waktu pelaksanaannya sudah berakhir. Tertulis di papan proyek pembangunan mulai 15 Juli " 11 Desember 2020.

Wakil Ketua DPRD Pematangsiantar, Mangatas MT Silalahi SE dikonfirmasi melalui telepon, Jumat (18/12) terkait tinggal 12 hari lagi tahun anggaran berjalan, padahal pembangunan gedung kantor Dinas Pendidikan belum rampung, membenarkannya.

Dikemukakannya, kemungkinan penyebabnya bisa karena terlambat ditenderkan atau karena gangguan cuaca. ”Gangguan akibat guyuran hujan terus menerus sejak 4 bulan terakhir,” paparnya.

Ditanya apakah tidak ada diinstruksikan fraksinya atau bagaimana bentuk pengawasan lembaga DPRD menelusuri ke lapangan mencari tahu penyebabnya, dia mengatakan bahwa hal itu tugas Komisi III.”

Secara terpisah, Jonson Sitinjak selaku PPK (Pejabat Pembuat Komitmen) dikonfirmasi SIB di kantornya, Jalan Siatas Barita, Pematang-siantar, mengakui karena faktor cuaca alam, proyek belum rampung sampai tanggal 11 Desember 2020. Namun sudah diberi waktu 50 hari penyelesaian sejak tanggal 11 Desember, tegasnya.

Wartawan SIB mencatat data dipajang di papan proyek, tertulis pembangunan gedung Kantor Dinas Pendidikan berlokasi di Jalan Merdeka, Pematangsiantar. Tanggal mulai pembangunan 15 Juli-11 Desember 2020, nilai kontrak Rp 3.232.382.188,03, sumber dana DAU Tahun Anggaran 2020. (S02/S09/d)

Penulis
: Redaksi
Sumber
: Hariansib edisi cetak
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com