Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Minggu, 06 Juli 2025

Kapolres Pimpin Kesiapan Pengamanan Natal Oikumene Kabupaten Langkat

Redaksi - Sabtu, 17 Desember 2022 17:55 WIB
230 view
Kapolres Pimpin Kesiapan Pengamanan Natal Oikumene Kabupaten Langkat
Foto SIB : Roy Marisi Simorangkir
PIMPIN STERILISASI : Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok memimpin Tim Gegana Sat Brimob Polda Sumut yang akan mensterilisasi lokasi perayaan Natal Oikumene se-Kabupaten Langkat Tahun 2022 di Gedung Olahraga (GOR) Stabat,
Langkat (SIB)

Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok memimpin apel kesiapan personel dalam rangka pengamanan perayaan Natal Oikumene TNI, Polri, Korpri dan masyarakat se-Kabupaten Langkat Tahun 2022 di Gedung Olahraga (GOR) Stabat, Kamis (16/12).

Apel kesiapan pengamanan itu diikuti Kabag Ops Polres Langkat Kompol Aris Fianto, Kasat Intelkam Polres Langkat AKP M Syarif Ginting, Kasat Samapta Polres Langkat AKP Binsar P Aritonang, Kapolsek Stabat AKP Ferry Ariandy, Kasi Propam Polres Langkat AKP Abed Nebo, personel Polres Langkat, prajurit Kodim 0203/Lkt, serta personel Dishub dan Satpol PP Pemkab Langkat.

Dalam arahannya, Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok menginstruksikan agar personel yang terlibat Pam tidak bermain handphone, menerapkan sistem saling mengawasi dan jangan sampai lengah, jangan sepele dalam melaksanakan pengamanan, menegur serta memeriksa barang bawaan orang yang tak dikenal atau mencurigakan.

Sementara Kabag Ops Polres Langkat Kompol Aris Fianto menekankan agar para personel menghimbau jemaat masuk melalui pintu utama, memantau situasi dan pergerakan jemaat yang ada di dalam gedung, memperhatikan kendaraan yang masuk dan masyarakat yang berada di lingkungan luar GOR, mengimbau para pedagang tidak masuk kedalam lingkungan GOR, serta selalu berhati-hati menggunakan senjata api karena hanya untuk situasi mendesak.

Usai memimpin apel, Kapolres Langkat melakukan pengecekan terhadap lokasi dan kesiapan personel pengamanan. Danu Pamungkas Totok juga memimpin Tim Gegana Sat Brimob Polda Sumut dalam melakukan sterilisasi dan menyisir di setiap sudut gedung dengan menggunakan alat metal detector, guna menjamin serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang merayakan Natal. (A16/d)






Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru