Kapolres Sergai Pimpin Rakor Percepatan Vaksinasi Dosis 2 di Perbaungan dan Pegajahan


243 view
Kapolres Sergai Pimpin Rakor Percepatan Vaksinasi Dosis 2 di Perbaungan dan Pegajahan
(Foto: Dok/Humas Polres Sergai)
BERI ARAHAN: Kapolres Sergai, AKBP Robin Simatupang memberi arahan pada rakor percepatan vaksinasi dosis 2 di Kecamatan Perbaungan dan Pegajahan, Rabu (8/9/2021). 

Sergai (harianSIB.com)

Kapolres Serdangbedagai (Sergai), AKBP Robin Simatupang memimpin rapat koordinasi (rakor) penanganan Covid-19 dan percepatan vaksinasi dosis 2 di Kecamatan Perbaungan dan Pegajahan, Rabu (8/9/2021), di aula Kantor Camat Perbaungan.


Robin mengatakan vaksinasi dosis 2 belum maksimal. Oleh karena itu, dia mengajak masyarakat untuk menyukseskan program pemerintah tersebut.

“Kasus Covid-19 masih tinggi di Kabupaten Sergai. Ini tugas kita bersama untuk menurunkannya. Saya minta para camat agar bekerja ekstra. Gempur desa yang meningkat kasus konfirmasi Covid-19. Tim satgas bertugas mengumpulkan masyarakat di Puskesmas,” kata Robin.


Saat ini, lanjutnya, data masyarakat yang akan mengikuti vaksinasi dosis 2 sudah ada pada nakes. Untuk itu, kepala desa agar mengumpulkan masyarakat yang sudah di vaksin dosis I untuk dilakukan vaksin dosis 2.


“Dalam waktu satu minggu, target vaksin dosis 2 harus sebanding dengan vaksin 1. Petugas yang menginput data juga harus teliti dan terus mengupadate, sehingga kita bisa mengetahui zona kita. Mari kita semangat untuk mencapai target dalam menyukseskan vaksinasi,” pungkasnya.

Sementara Kadis Kesehatan Sergai, dr Bulan Simanungkalit mengatakan vaksinasi dosis 2 dilakukan di wilayah zona kuning penyebaran Covid-19.

“Kita kejar dosis 2 pada desa yang masyarakatnya sudah melaksanakan dosis 1. Kita harus bergotong-royong dalam menyukseskan program pemerintah,” ujar Bualn Simanungkalit. (*)

Penulis
: Rimpun H Sihombing
Editor
: Wilfred/Donna Hutagalung
Segala tindak tanduk yang mengatasnamakan wartawan/jurnalis tanpa menunjukkan tanda pengenal/Kartu Pers hariansib.com tidak menjadi tanggungjawab Media Online hariansib.com Hubungi kami: redaksi@hariansib.com