Medan (SIB)
Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatared SH SIK jadi Pembina Upacara di SMA Negeri 1 Jalan Cik Ditiro Medan, Senin (28/11).
Kegiatan upacara penaikan bendera itu diikuti Kepala SMA Negeri 1 Medan Elfi Sahara SPd MSi, Koordinator Tata Usaha Muhammad Sawal SE, Bhabinkamtibmas Kelurahan Madras Hulu, Kecamatan Medan Polonia Aiptu Juani Sinaga, seluruh guru, staf SMA dan seluruh siswa.
Dalam arahannya kepada para pelajar, Kapolrestabes Medan menyampaikan soal kenakalan remaja yang belakangan ini terlibat tawuran.
"Apalagi saat ini banyak remaja terlibat penyalahgunaan narkoba. Saya sampaikan bahwa adik-adik adalah penerus bangsa, maka kalau ingin masa depannya baik, rajinlah belajar. Gantungkan cita-cita setinggi-tingginya," imbaunya.
Lanjutnya, adik-adik semua adalah penerus generasi bangsa ini. Tawuran dan narkoba saat ini menjangkiti para anak-anak sekolah.
“Mari kita bersama-sama menghindari kedua hal itu. Giatlah belajar, raih ilmu sebanyak-banyaknya. Raih cita-cita kalian,” kata Kombes Valentino.
BERI PENGHARGAAN
Usai upacara, Kombes Valentino memberikan medali penghargaan kepada 10 siswa berprestasi. Pemberian penghargaan ini sebagai bentuk dukungan Polrestabes Medan kepada generasi muda yang rajin belajar dan berprestasi.
"Semoga pemberian penghargaan ini menjadi motivasi bagi siswa agar terus rajin belajar dan berprestasi serta membanggakan keluarga, sekolah dan masyarakat. Dan semoga cita-cita di masa depan tercapai," harap mantan Dir Lantas Polda Sumut itu.
Road To School
Sementara itu, Kapolsek Patumbak Kompol Faidir, SH, MH melaksanakan “road to school” di SMK 4 Al-Washliyah yang berada di Jalan Garu II-A Kelurahan Harjosari II Kecamatan Medan Amplas.
Dalam kesempatan itu Kapolsek Patumbak mengatakan sekolah adalah pintu menuju masa depan yang lebih baik.
"Sekolah jangan sampai terlibat dan tidak ada tempat untuk siswa-siswi yang menjadi anggota atau ketua genk motor khususnya di wilayah hukum Polsek Patumbak," ujarnya, Senin (28/11).
Kapolsek juga menyarankan pelajar terkhusus laki-laki menghindari tawuran. [br]
"Harapan kami dan kita semua agar kiranya adik-adik siswa dapat fokus pada pelajaran untuk menggapai cita-cita. Gantungkanlah cita-citamu setinggi langit serta bagi bapak dan ibu guru khususnya kepala sekolah hubungi saya 24 jam bila ada murid yang berkaitan degan aksi-aksi yang memerlukan hadirnya Polri. Kita semua kiranya dapat lebih peduli dan mengawasi murid-murid kita secara bersama secara intensif dan tidak sekadar formalitas saja," sebutnya.
Di akhir kegiatan, ia mengatakan Polsek Patumbak juga tetap stand by dan siaga manakala ada terjadi tindakan tawuran. Sebagai bentuk deteksi dari Polri khususnya Polsek Patumbak personel kita tetap menyampaikan pesan-pesan Kamtibas pada saat upacara maupun patroli jam-jam rawan tetap dilaksanakan sebagai bentuk deteksi dini.
"Ingat, jangan pernah mencoba ataupun memakai serta masuk ke dalam lingkaran setan peredaran narkoba jenis apapun karena itu sangat merusak masa depan, kesehatan dan bisa merenggut nyawa adik-adik semua. Itu juga melanggar hukum yang ada di negara kita," pungkas Kapolsek. (A14/TM/a)