Binjai (SIB)
Demi kenyamanan masyarakat, beberapa lokasi atau fasilitas umum yang ada di Kota Binjai, seperti jalan umum maupun pasar tradisional rencananya akan diperbaiki.
Hal tersebut disampaikan Wali Kota Binjai Drs H Amir Hamzah MAP, saat dikonfirmasi awak media di Kantor Pemerintah Kota (Pemko) Binjai, Senin (10/10).
"Contohnya seperti jalan Ir H Juanda di Kecamatan Binjai Timur. Kita lihat jalan tersebut lebar, tapi arus lalulintas saya lihat agak sepi. Contohnya kalau kita dari Medan menuju Sei Bingai, tentu akan lebih cepat dari jalan itu," urai Wali Kota Binjai.
Namun, lanjut Amir Hamzah, agar hal itu benar benar tepat sasaran, maka terlebih dahulu diperlukan kajian-kajian," Kajian itu seperti rekayasa lalulintas. Jika rencana itu efektif, maka Jalan Ir H Juanda akan dibuat Pulau Jalan, serta pertigaan jalan (Simpang Awas) juga perlu perbaikan," jelasnya.
Tidak hanya itu, Wali Kota juga berencana akan melakukan pelebaran Jalan di kawasan Jalan Imam Bonjol di Kelurahan Setia, Kecamatan Binjai Kota, "Rencananya masing-masing kanan kiri kita lebarkan setengah meter, tujuannya agar perekonomian warga sekitar juga meningkat," harapnya.
Sedangkan untuk Pasar Berngam yang selama ini mangkrak, Wali Kota Binjai juga berencana akan memfungsikan lokasi itu sebagai tempat persinggahan Bus.
Disinggung terkait mangkraknya gedung Sky Cross yang selama ini tidak difungsikan dan terkesan mubazir, Wali Kota Binjai menegaskan bahwa pihaknya sudah menindaklanjuti hal tersebut.
"Kami sudah menyurati pihak USU untuk melakukan kajian sebelum Sky Cross tersebut difungsikan kembali. Yang penting ada uji kelayakan dulu apakah gedung itu masih layak dipakai atau tidak. Karena gedung yang dipakai dan tidak dipakai tentu kualitasnya akan berbeda," ungkap Amir Hamzah.
Sebagai Wali Kota Binjai, Amir Hamzah juga mengakui, dilakukannya uji kelayakan untuk untuk gedung Sky Cross tersebut bertujuan agar tidak terjadi kesalahan atau faktor faktor lain dikemudian hari.
"Kita tidak mau ada kelalaian. Jadi kalau itu sudah mendapat standar kelayakan dari USU, maka kita bisa mengambil langkah selanjutnya," pungkasnya. (MI/a)