Sabtu, 27 Juli 2024

Jelang Nataru, Lapas Lubukpakam Razia Sel Napi, 4 Handphone dan 6 Sajam Disita

Redaksi - Minggu, 03 Desember 2023 18:25 WIB
265 view
Jelang Nataru, Lapas Lubukpakam Razia Sel Napi, 4 Handphone dan 6 Sajam Disita
(Foto : Dok/Lapas Lubukpakam)
HASIL RAZIA : Sejumlah Petugas menunjukkan barang sitaan, hasil razia dari kamar blok hunian WBP, Sabtu (2/12/2023) malam, di Lapas Lubukpakam. 
Lubukpakam (harianSIB.com)
Guna meningkatkan pengamanan jelang perayaan Hari Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru), petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIB Lubukpakam Kanwil Kemenhumkan Sumut, menggelar razia di sejumlah kamar blok hunian (sel) Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Sabtu (2/12/2023) malam.
Razia dipimpin Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Lapas Lubukpakam, Chandra Sudarto Simbolon, bersama Kasi Adm Kamtib Portatib, Roiko F Sianturi berhasil menyita sejumlah barang terlarang dan berbahaya berupa 4 unit handphone, 6 senjata tajam (Sajam) dan 5 alat elektronik lainnya.
Kalapas Lubukpakam, Alanta Imanuel Ketaren melalui Kasi Adm Kamtib Portatib Roiko F Sianturi mengatakan, selain menjaga keamanan dan ketertiban di Lapas, razia itu juga menjadi tolok ukur untuk menilai dan mengawasi tindak tanduk seluruh WBP, sekaligus mengukur daya tampung Lapas.
"Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh jajaran pengamanan Lapas Lubukpakam. Terlebih saat ini menjelang Nataru tentu harus ada pengamanan lebih dibanding dengan hari/bulan biasanya," kata Sianturi.
Dia menambahkan, operasi itu akan terus dilaksanakan, sedang hasil razia diserahkan ke Kamtib, selanjutnya untuk dimusnahkan. "Semoga dengan kegiatan ini mampu meminimalisir terjadinya gangguan Kamtib pada Lapas terlebih saat Nataru," harapnya. (**).

Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Sempat Dinyatakan Hilang, Ternyata Ketua DPRD Rembang Ditahan Otoritas Arab Saudi
Kepala KPLP Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Pimpin Razia Insidentil
Polsek Pancurbatu Razia di Empat Zona
Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Geledah Kamar WBP
Polsek Pancurbatu Razia Judi di Lima Lokasi
Komit Ciptakan Keamanan, Lapas Lubukpakam Musnahkan Hasil Razia
komentar
beritaTerbaru
Gen Z Terjerat Pinjol

Gen Z Terjerat Pinjol

Jakarta (SIB)Otoritas Jasa Keuangan menyebut generasi muda atau gen Z banyak terjerat pinjaman online (pinjol). Hal ini disebabkan lantaran

Ekonomi