Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Minggu, 13 Juli 2025

Pagar Kantor DPRD Gorontalo Roboh Buntut Demo Ricuh Tolak UU Ciptaker

Redaksi - Selasa, 11 April 2023 10:54 WIB
688 view
Pagar Kantor DPRD Gorontalo Roboh Buntut Demo Ricuh Tolak UU Ciptaker
Foto: Apris Nawu/detikcom
Demo UU Cipta Kerja di Gorontalo ricuh.
Jakarta (SIB)
Demonstrasi mahasiswa menolak Undang-Undang (UU) Cipta Kerja di Kantor DPRD Gorontalo berujung ricuh. Mahasiswa dan polisi terlibat saling dorong hingga pagar kantor DPRD Gorontalo roboh.

Dikutip, Senin (10/4), aksi demonstrasi mahasiswa awalnya berjalan damai. Aksi dimulai sekitar pukul 15.30 Wita.

Selang 30 menit, massa aksi memaksa masuk ke kantor DPRD Gorontalo. Massa ingin bertemu dengan anggota dewan.

"Pak, kami mahasiswa Gorontalo ingin ketemu anggota dewan," kata seorang mahasiswa di lokasi.

Massa aksi kemudian melempar batu ke arah aparat. Aparat langsung memukul mundur massa aksi keluar dari halaman Kantor DPRD Gorontalo.

Massa yang sempat mundur berusaha masuk ke halaman kantor DPRD Gorontalo kembali. Namun massa bisa dihalau aparat. Massa kocar-kacir hingga ada yang nekat melompat pagar. Pagar kantor DPRD Gorontalo pun roboh.[br]


"Hanya saling dorong saja," kata Kapolresta Gorontalo Kombes Ade Permana.

Akibatnya, satu anggota polisi terluka kena lemparan batu.

Mahasiswa berorasi juga sambil membakar ban.

Kapolres Kota Palopo AKBP Safi'i Nafsikin mengatakan, demo ricuh mengakibatkan satu anggotanya terluka. Personelnya terkena lemparan batu saat pengamanan demo.

"Ada korban 1 anggota kami, terkena batu di bagian pelipisnya matanya. Sekarang sudah ditangani," kata Safi'i. (detikcom/a)




Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru