"Iptu Rudiana sebagai ayah korban, semuanya sudah diperiksa oleh Propam maupun dari Itwasum," ucap Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho melansir CNN Indonesia, Minggu (23/6/2024).
Sandi menjelaskan dari hasil pemeriksaan terhadap ayah Ekytersebut, hasilnya yang bersangkutan dinyatakan melakukan tugasnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Artinya, tidak ditemukan ada pelanggaran yang dilakukan oleh IptuRudiana.
Baca Juga:
"Dan sampai dengan saat ini semuanya sesuai dengan ketentuan," terang Sandi.
Selanjutnya Sandi mempersilakan jika masih ada pihak yang ingin mempertanyakan proses penyidikan kasus pembunuhan Vina dan Ekyasalkan berdasarkan bukti.
Baca Juga:
"Rumor yang berkembang di luar atau mungkin pendapat atau persepsi, boleh. Tapi yang jelas bahwa sekali lagi, penyidik melaksanakan pemeriksaan berdasarkan alat bukti yang didapatkan, baik itu keterangan saksi maupun alat bukti lainnya," urainya.
Sebelumnya, Rudiana juga sudah angkat suara kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon yang terjadi pada 2016. Melalui unggahanvideo di akunInstagram @rudianabison pada Jumat (17/5), Rudiana menyatakan dirinya selama ini tak pernah putus asa mengungkap kasus pembunuhan Vina dan Eky.
"Ekyadalah anak kandung kami yang mana menjadi korban dari kelompok-kelompok yang kejam. Saya tidak diam dan saya terus berupaya dan bekerja sama dengan Reskrim," kata Rudi dalam rekaman video.
Masih dalam video tersebut, Rudi juga meminta kepada masyarakat untuk tidak memberikan pernyataan yang bisa menambah kesedihan pihak keluarga korban.
"Sekali lagi saya mohon kepada seluruh warga negara jangan asumsi atau memberikan statemen-statemen yang akan mungkin lebih membuat kami cukup sakit, kami cukup yang mengalami," kata Rudi.
"Selama delapan tahun saya berupaya untuk sabar dan saya mohon agar seluruh (warga) Indonesia bisa mendoakan anak saya, supaya tenang dan juga bisa mendoakan supaya para pelakunya bisa segera terungkap," sambungnya. (*)
Gunungtua(harianSIB.com)Kejaksaan Agung Republik Indonesia, melalui Tim Satuan Tugas Penertiban Kawasan Hutan (Satgas PKH), melakukan ekseku
Humbahas(harianSIB.com)Jajaran Polres Humbahas menggelar penyambutan dan serah terima jabatan dari Plt Kapolres lama Kompol Muslim Amin kepa
Medan(harianSIB.com)Perwakilan Musyawarah Warga Sampali Dua Satu (Marwali 21), Swaldy, menegaskan, pentingnya solidaritas antarorganisasi ra
Medan(harianSIB.com)Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh kontingen Kushin RyuM Karatedo Indonesia (KKI) Sumatera Utara dalam ajang