Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Rabu, 09 Juli 2025

Operasi Keselamatan Toba 2021, Satlantas Polres Tebingtinggi Bagi Bunga dan Coklat

Redaksi - Jumat, 16 April 2021 16:57 WIB
975 view
Operasi Keselamatan Toba 2021, Satlantas Polres Tebingtinggi Bagi Bunga dan Coklat
(Foto : Dok / AKP Vivin Ayuning Tias)
BERI BUNGA DAN COKLAT : Kasat Lantas Polres Tebingtinggi, AKP Vivin Ayuning Tias saat memberikan bunga dan coklat ke pengguna jalan, Jumat (16/4/2021) di Jalan Sudirman. 
Tebingtinggi (harianSIB.com)

Satlantas Polres Tebingtinggi membagi-bagikan bunga dan coklat ke pengendara motor dalam rangka pelaksanaan Operasi Keselamatan Toba 2021, Jumat (16/4/2021) di Simpang Empat Jalan Sudirman.

Kasat Lantas Polres Tebingtinggi, AKP Vivin Ayuning Tias mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk apresiasi kepada pengendara yang telah tertib dalam berlalu lintas.

“Sebanyak 100 bunga dan coklat dibagikan ke pengguna jalan.Hal ini tanda apresiasi kita kepada pengendara yang sudah tertib lalu lintas," katanya.

AKP Vivin Ayuning Tias juga mengimbau para pengguna jalan senantiasa mematuhi peraturan berlalu lintas dan protokol kesehatan (Prokes) dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19.


"Selama operasi Keselamatan Toba 2021, pengguna jalan diharapkan menggunakan helm bagi pengendara motor dan pengendara mobil menggunakan seft belt," ungkapnya.

Salah satu pengendara motor, Anto mengaku kaget saat menerima sekuntum bunga dan coklat dari personel Satlantas Polres Tebingtinggi.

“Sempat kaget ada polisi menghampiri langsung dikasih bunga dan coklat. Selain itu, mereka juga memberikan pesan-pesan lalulintas untuk tertib lalulintas,” ucapnya. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru