Kamis, 01 Mei 2025

Panitia Natal dan Syukuran Tahun 2022 Partai Golkar Ziarah Ke Makam Raja Sisingamangaraja XII

Redaksi - Minggu, 30 Januari 2022 18:50 WIB
675 view
Panitia Natal dan Syukuran Tahun 2022 Partai Golkar Ziarah Ke Makam Raja Sisingamangaraja XII
(Foto : SIB/Eduwart MT Sinaga)
Ziarah: Ketua Umum Panitia Perayaan Natal dan Syukuran Tahun Baru 2022 Partai Golkar Sumatera Utara dan masyarakat Kombes (Purn) Maruli Siahaan didampingi Ketua Dewan Pengarah Sanggam Bakkara, Ketua Dewan Penasehat DR RE Nainggolan, zi
Toba (harianSIB.com)
Panitia Perayaaan Natal dan Syukuran Tahun Baru 2022 Partai Golkar bersama masyarakat Sumatera Utara, ziarah ke makam Pahlawan Nasional Raja Sisingamangaraja XII di Soposurung Balige dan makam missionaris Batak Dr IL Nommensen di Sigumpar, Kabupaten Toba, Minggu (30/1/2022).

Saat ziarah ke kedua tempat ini, dipimpin Ketua Umum Panitia Kombes (Purn) Maruli Siahaan, Ketua Dewan Pengarah Sanggam Bakkara dan Ketua Dewan Penasehat RE Nainggolan dan sejumlah pengurus DPD Partai Golkar.

Di makam pahlawan nasional asal tanah Batak Raja Sisingamangaraja XII Soposurung dilakukan peletakan krans bunga dan penaburan bunga ke makam pahlawan

Maruli Siahaan pada kesempatan itu menyampaikan, ziarah ke tempat ini sebagai bentuk penghormatan kepada pahlawan nasional asal tanah Batak ini atas jasa - jasanya memperjuangkan tanah Batak.

Dimana Raja Sisimangaraja XII, telah memberikan berbagai pemikiran dan usaha dalam melepaskan tanah Batak dari penjajahan.

" Ini sebagai bentuk penghormatan atas jasa dan upayanya dalam melawan penjajah tanah Batak, " pungkasnya. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru