Setelah melewati beberapa proses dan tahapan, Sanggar Tari Sangehao dari Kabupaten Nias meraih juara pertama pada grand final Aekhula Manari, di Pantai Sirombu, Minggu (27/11/2022).
Sementara juara II diraih Sanggar Holy Teturia dari Gunungsitoli Barat, juara III Sanggar Ladari Kota Gunungsitoli, juara Harapan I diraih X-Clusive Squad dari Kabupaten Nias Utara dan juara Harapan II diraih Sanggar Hulayo SMA N 1 Lahomi.
Juara favorit berdasarkan jumlah like terbanyak pada akun Instagram @Disparbudporaniasbarat diraih Sanggar Seni Sowua SMP N 4 Mandrehe Utara.
Bupati Nisbar Khenoki Waruwu sangat bangga dan mengapresiasi penampilan seluruh peserta sanggar yang sangat memiliki talenta dan bakat luar biasa.
Ia berharap event yang diselenggarakan Pemkab Nisbar melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) ini, dapat mendorong kreatifitas generasi muda Pulau Nias untuk mengembangkan potensi dan bakat khususnya di bidang seni tari kreasi.
"Ini juga salah satu strategi Pemkab Nisbar dalam mendatangkan pengunjung untuk melihat secara langsung destinasi wisata yang ada di Nias Barat, walaupun masih dalam tahap pembenahan," katanya.
Sementara itu, Plt Kepala Disparbudpora Nisbar Imelda Juita Hia, mengatakan, Lomba Tari Kreasi Aekhula Manari tahun 2022 diikuti 23 sanggar dari berbagai kabupaten/kota di Kepulauan Nias
Imelda mengatakan, para juara mendapatkan hadiah berupa tropi, piagam penghargaan dan uang pembinaan dari panitia, yakni juara I mendapatkan uang pembinaan Rp5.000.000, juara II Rp4.000.000, juara III Rp2.500.000, harapan I Rp 2.000.000 dan harapan II Rp500.000, sedangkan juara favorit Rp1.000.000.
Selain itu, kesepuluh finalis yang tampil pada grand final Aekhula Manari mendapatkan bonus tambahan dari Kadis Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Nias Barat, masing-masing Rp500.000.
Imelda menambahkan, ke-10 finalis tersebut diprioritaskan tampil pada event yang diselenggarakan Pemkab Nias Barat.
Khusus juara I Lomba Tari Kreasi Aekhula Manari Kabupaten Nias Barat akan tampil bersama Komunitas Walk on Water (WoW) pada event traditionaland pada Januari 2023.
Setelah penyerahan hadiah kepada masing-masing juara, Misson Mendrofa mewakili Sanggar Tari Sangehao dari Kabupaten Nias mengaku sangat bahagia mendapatkan kesempatan tampil pada event Aekhula Manari Nias Barat 2022 dan terpilih sebagai juara I.
Ia juga berterimakasih kepada Pemkab Nias Barat yang telah menyelenggaraan event tersebut dan berjanji tampil kembali pada event serupa yang diselenggaran di Nias Barat pada tahun-tahun berikutnya. (*)