Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 10 Juli 2025

Pakai Baju Adat Nias, Bupati Labura Irup Hari Lahir Pancasila

Redaksi - Kamis, 01 Juni 2023 17:10 WIB
673 view
Pakai Baju Adat Nias, Bupati Labura Irup Hari Lahir Pancasila
Foto : Dok / Dinas Kominfo Labura
FOTO BERSAMA : Memakai pakaian adat Nias, Bupati Labura, Hendri Yanto Sitorus dan lainnya foto bersama usai upacara peringatan Hari Lahir Pancasila di halaman Kantor Bupati Labura, Kamis (1/6/2023).
Aekkanopan (harianSIB.com)

Bupati Labuhan Batu Utara (Labura), Hendri Yanto Sitorus, memakai baju adat Nias saat menjadi Inspektur Upacara (Irup) peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2023 di halaman Kantor Bupati Labura, Aekkanopan, Kamis (1/6/2023).

Selain bupati, di upacara itu, Wakil Bupati, H Samsul Tanjung juga memakai pakaian adat Nias, Sekda, H M Suib, memakai baju adat melayu dan sejumlah pejabat Pemkab Labura yang mengikuti upacara, termasuk Pimpinan DPRD Labura, H Yusrial Suprianto Pasaribu, juga memakai pakaian adat daerah.

Di acara bertema, Gotong Royong untuk Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global itu, bupati menyebutkan, merayakan lahirnya Pancasila, adalah tonggak penting dalam sejarah bangsa Indonesia.

Diharapkan, semuanya untuk selalu mengingat pentingnya gotong royong dalam membangun peradaban yang maju, maju dan berkelanjutan serta berkontribusi terhadap pertumbuhan global.

Gotong royong jelasnya, merupakan semangat yang melekat pada bangsa Indonesia sejak zaman dahulu dan semangat itu memupuk perasaan gotong royong, solidaritas dan kepedulian terhadap sesama.

" Gotong royong mengajarkan kita untuk bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama, tanpa memandang perbedaan sosial, agama atau budaya, " jelasnya.(*)



Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru