Jumat, 25 April 2025

Asian Agri Dukung Program Ketahanan Pangan Melalui Penanaman Jagung di Asahan

Eva Rina Pelawi - Senin, 03 Maret 2025 17:08 WIB
246 view
Asian Agri Dukung Program Ketahanan Pangan Melalui Penanaman Jagung di Asahan
(Foto : Dok/AA)
Tanam Jagung: Unit bisnis Asian Agri, PT Gunung Melayu dan PT Saudara Sejati Luhur melaksanakan penanaman jagung perdana di Desa Gonting Malaha, Kecamatan Bandar Pulau, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, Kamis ( 27/2/2025.
Asahan(harianSIB.com)

Dalam mendukung Program Ketahanan Pangan yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia, kedua unit bisnis Asian Agri, PT Gunung Melayu (PT GM) dan PT Saudara Sejati Luhur (PT SSL) melaksanakan penanaman jagung perdana di Desa Gonting Malaha, Kecamatan Bandar Pulau, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, Kamis ( 27/2/2025.


Kepala Kantor Unit Pelaksana Teknis (KUPT) Penyuluhan Pertanian Lapangan (PPL) Wilayah IV Kabupaten Asahan, Susilawati mengapresiasi kontribusi kedua perusahaan dalam mendukung ketahanan pangan nasional. "Kami berterima kasih atas kepedulian PT GM dan PT SSL dalam mendukung program pemerintah. Semoga perusahaan semakin maju dan terus berkontribusi bagi negara, khususnya dalam sektor ketahanan pangan," ungkapnya.

Baca Juga:

General Manager PT GM, Ashary Praja Kesuma menyampaikan, perusahaan sangat mendukung program ketahanan pangan nasional. Dengan dilakukannya penanaman perdana, ini merupakan bukti komitmen perusahaan dalam membantu pemerintah daerah serta masyarakat untuk meningkatkan produksi pangan.


Ashary menjelaskan, dengan adanya sistem irigasi yang telah tersedia, pihaknya optimis lahan jagung ini dapat menghasilkan panen 2–3 kali dalam setahun dengan produktivitas yang tinggi. Pelaksanaan program ini tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak, seperti pemerintah daerah, TNI, dan Polri. Luas areal yang ditanam 1,07 ha dengan menggunakan bibit jagung sebanyak 60.000 benih. Benih jagung yang digunakan adalah benih unggul Pioner 35 Singa agar hasilnya maksimal.

Baca Juga:

Kegiatan penanaman perdana ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Bandar Pulau dan Kecamatan Rahuning, KUPT Wilayah IV Penyuluh Dinas Pertanian, Danramil Bandar Pulau Kapten Inf Nuryanto, Wakapolsek di wilayah Bandar Pulau, IPTU Defi Endah Susanti, IPDA FH Purba, Kanit Samapta, AIPTU Wagimin Kanit Binmas, Danramil 15 BP Kapten Inf Nuriyanto, beserta jajaran. Selain itu kegiatan ini disaksikan juga oleh Camat Bandar Pulau, Syamsul, Camat Rahuning, Mohammad Yasir, Kepala Desa Gonting Malaha, Supian, dan Kepala Desa Batu Anam, Harianto.(*)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru