Jumat, 25 April 2025

KBN Ulosi Kapolres Batubara Dukung Jaga Kamtibmas

Syahputra Nainggolan - Rabu, 23 April 2025 19:35 WIB
5.262 view
KBN Ulosi Kapolres Batubara Dukung Jaga Kamtibmas
Foto:SNN/Putra Nainggolan
Setelah diulosi, Kapolres Batubara AKBP Doly Nelson Nainggolan berserta Istri dan Putrinya berfoto bersama pengurus KBN di ruangannya, Rabu (23/4/2025).
Batubara(harianSIB.com)

Keluarga Besar Nainggolan (KBN) memberikan dukungan kepada Kapolres Batubara AKBP Doly Nelson HH Nainggolan dalam menjaga Keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Batubara, Rabu (23/4/2025).

Sebagai bentuk dukungan, KBN mengulosi AKBP Doly Nelson Nainggolan bersama dengan Istri dan putrinya sembari mengucapkan kata-kata motivasi dan doa agar tetap semangat dalam menjalankan tugas.

Baca Juga:


Ketua Umum KBN Drs Sahala Nainggolan menyampaikan rasa bangga karena Polres Batubara dipimpin oleh Marga Nainggolan. Ia mengharapkan Kapolres dapat menjalin silaturahmi dengan seluruh lapisan masyarakat agar tugas pelayanan dapat berhasil.

Baca Juga:

"Selama ini hubungan kita (KBN) dengan Polres Batubara terjalin baik. Kami harapkan setelah ini akan lebih baik lagi. Apa yang perlu kami ingatkan, akan kami ingatkan. Kami mendoakan supaya sukses dalam karir hingga sampai Jenderal,"ucap Sahala.


Selanjutnya Ketua KBN Batubara Jatonggam Nainggolan didampingi pengurus KBN lainnya yaitu Edy Nainggolan, Herman Nainggolan, Agustina Nainggolan dan Lamhot Mahulae, juga menyampaikan dukungan. Ia berharap Kapolres dapat menjaga nama baik marga Nainggolan dalam menjalankan tugasnya sebagai pucuk pimpinan di Polres Batubara.

Kapolres juga diharapkan dapat turut serta bila ada kegiatan sosial ditengah -tengah masyarakat. Kemudian Nainggolan juga mengucapkan Umpassa dalam bahasa Batak sebagai kata-kata semangat bagi Kapolres dan keluarganya, kemudian mengulosi Kapolres yang sebelumnya bertugas di Tipiter Mabes Polri itu.

Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru
Gedung DPRD Labura Diresmikan

Gedung DPRD Labura Diresmikan

Aekkanopan(harianSIB.com)Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Labuhan Batu Utara (Labura) melaksanakan halal bihalal di Kantor DPRD Labura,