Pakpak Bharat (SIB)- Perayaan Natal Oikumene Kabupaten Pakpak Bharat berlangsung khidmat, penuh suka cita dan dihadiri ribuan umat kristiani Kabupaten Pakpak Bharat yang memadati Lapangan SMK Negeri I Kecupak Kecamatan PGGS, Selasa (31/12).
Natal Oikumene mengambil Thema “Yesus adalah Terang Dunia (Yohanes 8:12)â€, dan Sub Thema “Dengan Semangat Natal Oikumene Kabupaten Pakpak Bharat Mari Kita Bersama – sama Berjalan Dalam Terang Kristus Dengan Kerja Keras dan Profesional Menuju Kinindumaâ€. Diawali prosesi dari Gereja GKPPD Sigelanggang menuju Lapangan SMK Negeri I Kecupak yang diikuti Pengkotbah (Sekjen GKPPD Jhonson Anak Ampun), Bupati Pakpak Bharat Remigo Yolando Berutu MBA., Wakil Bupati Pakpak Bharat Ir H Maju Ilyas Padang, Sekda Drs Holler Sinamo MM. Muspida Plus di antaranya Ketua DPRD Ir Agustinus Manik, Kapolres Pakpak Bharat AKBP Dwi Asmoro SIK MH, Perwakilan Dandim 0206 Dairi – Pakpak Bharat, pimpinan Gereja, panitia Natal, tokoh masyarakat peserta liturgi profesi dan masyarakat.
Bupati dalam sambutannya menyampaikan rasa syukurnya bahwa pada 2013 kegiatan keagamaan di Kabupaten Pakpak Bharat dapat dilaksanakan dengan damai, aman, nyaman dan tentram. “Ini adalah merupakan modal dan kebanggaan kita semuanya, bahwa di tengah keberagaman agama, masyarakat Pakpak Bharat tetap menjunjung tinggi persaudaraan dan perdamaian. Kondisi baik seperti ini harus tetap kita jaga dan dipertahankan ke depannya,†kata Remigo.
Pemerikab Pakpak Bharat juga akan terus memberikan perhatian yang serius terhadap kegiatan keagamaan seperti bantuan pembangunan rumah – rumah ibadah. Hal ini dimaksudkan agar seluruh umat/ jemaat dalam melaksanakan ibadah dapat berjalan dengan baik. Ini merupakan kewajiban dan tanggung jawab pemerintah untuk memastikan bahwa kehidupan beragama dapat berlangsung dengan baikâ€, lanjut Remigo sekaligus menyerahkan bantuan untuk dana pembangunan gereja kepada GKPPD Resort Kecupak, GKPPD Kuta Tinggi, GKPPD Salak, GKPPD Lae Langge, GKPPD Mungkur, GKPPD Lae Mbuturen, GKPPD Sumbul, GKPPD P. Binanga Boang, Gereja Katolik Singgabur dan Gereja Katolik Jambu Rea.
Bupati juga memberikan bingkisan Natal kepada seluruh pendeta dan pengurus gereja se Kabupaten Pakpak Bharat sebagai ungkapan terima kasih atas partisipasi aktifnya dalam kehidupan keagamaan karena telah membantu secara langsung maupun tidak langsung pembangunan manusia di Kabupaten Pakpak Bharat.
Sedangkan Sekjen Gereja Kristen Protestan Pakpak Dairi (GKPPD ) Pdt Jonson Anakampun, STh MM pada renungannya dari Johannes 8:2 mengharapkan Natal bukan hanya sesuatu tradisi yang pelaksanaannya setiap tahun dirayakan umat kristiani di seluruh dunia. Tetapi lebih dari itu, harus ada makna yang bisa dipetik dari perayaan sipiritual untuk dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari hari.
Dikatakan kesucian Natal, diharapkan dapat memberikan pembaharuan bagi seluruh masyarakat dan secara khusus bagi seluruh pegawai di lingkungan Pemkab Pakpak Bharat.
(B7/ r)