Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Senin, 14 Juli 2025

Polsek Percut Sei Tuan Ingatkan Para Pemilik Kafe di Tanah Garapan Lau Dendang

Redaksi - Sabtu, 05 November 2022 16:19 WIB
673 view
Polsek Percut Sei Tuan Ingatkan Para Pemilik Kafe di Tanah Garapan Lau Dendang
Foto Dok/Polsek
BERI PERINGATAN: Pawas Polsek Percut Sei Tuan, Aiptu Basrah memberikan peringatan kepada pemilik Kafe Beringin di tanah garapan Desa Laut Dendang, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deliserdang agar tidak beroperasi sampai larut malam, Jumat (

Menindaklanjuti pengaduan masyarakat (Dumas), personel Reskrim Polsek Percut Sei Tuan beri peringatan kepada para pemilik kafe yang berlokasi di tanah garapan Desa Laut Dendang, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deliserdang agar tidak beroperasi sampai larut malam, Jumat (4/11/2022) sekira pukul 23.40 WIB.

Kapolsek Percut Sei Tuan Kompol M Agustiawan kepada wartawan, Sabtu (5/11/2022) mengatakan pemberian peringatan itu berawal ketika petugas menerima Dumas terkait kafe yang buka hingga larut malam sehingga membuat resah bagi masyarakat yang tinggal di sekitar tanah garapan.

"Menindaklanjuti informasi tersebut, saya memerintahkan Panit Reskrim Ipda Budi dan Perwira Pengawas (Pawas) Aiptu Basrah, personel reskrim dan personel Patroli untuk melakukan pengecekan di lokasi," ujarnya.

Setibanya di lokasi sambung Kapolsek, petugas menyambangi 4 kafe di antaranya Cafe Panca, Kafe Beringin, Kafe Kembar dan Kafe Bambu yang masih beroperasi hingga tengah malam.

"Petugas kemudian mengingatkan para pemilik kafe di antaranya, Amanda Putri, Amel, Heri dan Maksum agar tidak beroperasi sampai larut malam. Petugas juga memerintahkan pemilik kafe untuk mematikan musik bila telah larut malam. Serta mengingatkan beberapa pengunjung untuk segera pulang ke rumahnya masing-masing," ungkapnya.

Kapolsek juga menegaskan akan berkoordinasi dengan pihak kecamatan tentang jam operasi untuk menegur dan menindak apabila kafe-kafe tersebut masih beroperasi di atas jam yang ditentukan.

"Jika masih tetap buka hingga larut malam, kita akan berkoordinasi dengan pihak kecamatan untuk menindak kafe-kafe tersebut," tegasnya.(A14)






Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru