Senin, 17 Maret 2025

Polres Belawan Lakukan Pengamanan Ketat Pemungutan Suara Pilkada Serentak

Pally Simangunsong - Rabu, 27 November 2024 21:03 WIB
125 view
Polres Belawan Lakukan Pengamanan Ketat Pemungutan Suara Pilkada Serentak
Foto: Dok/Polres Belawan
Sejumlah personel Polres Pelabuhan Belawan melaksanakan pengamanan salah satu TPS pada pilkada serentak 2024, Rabu (27/11/2024).
Belawan (harianSIB.com)
Polres Pelabuhan Belawan melaksanakan pengamanan ketat pelaksanaan pilkada serentak 2024, Rabu (27/11/2024), di kawasan utara Kota Medan sekitarnya.

Di kawasan ini, Polres Belawan mengerahkan 400 personel lebih, agar pemungutan suara berlangsung aman dan kondusif.

Kabag Ops AKP Pittor Gultom mengatakan, pengamanan tersebut merupakan prioritas utama Polres Pelabuhan Belawan dalam mendukung suksesnya pesta demokrasi.

Baca Juga:

"Kami menempatkan personel di seluruh TPS yang ada di wilayah kami, untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat saat memberikan hak suara mereka," ujarnya.

Selain itu, Polres Pelabuhan Belawan juga menyiagakan personel Dalmas dan personel siaga yang dapat digeser ke lokasi tertentu, serta dukungan dua peleton prajurit TNI yang disiagakan di Polres untuk kebutuhan pengamanan darurat.

Baca Juga:

Disebutkan, secara umum situasi pemungutan suara aman terkendali. Tantangan muncul akibat hujan dan banjir, sehingga menghambat dimulainya proses pemungutan suara di sejumlah TPS.

Polres Pelabuhan Belawan berkomitmen untuk mengawal seluruh tahapan pilkada serentak hingga selesai.(*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru