Imbauan itu disampaikan Pemprov Sumut dan BMKG dalam temu pers dengan para wartawan, di Kantor Gubernur Sumut, Jalan Pangeran Diponegoro Medan, Kamis (28/11/2024).
Kepala BMKG Wilayah I Medan Hendro Nugroho, Kabid Penanganan Darurat Peralatan dan Logistik BPBD Sumut Sri Wahyuni Pancasilawati, dan Kabid Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo Provsu Harvina Zuhra.
Baca Juga:
Hendro menyampaikan, Wilayah Sumut untuk seminggu ke depaan mulai 27 November sampai 4 Desember 2024, diperkirakan hujan dengan intensitas ringan hingga lebat yang terjadi pada sore, malam hingga dini hari.
"Pada Oktober 2024, kami sudah merilis bahwa puncak musim hujan terjadi pada Oktober, November dan Desember. Dan pada saat ini kita dalam kondisi memasuki puncak musim hujan, ditambah terkait dengan kondisi global dan curah hujan di Sumut," ucapnya.
Baca Juga:
BMKG memprediksi potensi banjir tejadi di Pantai Timur, Lereng Timur, Pegunungan, Lereng Barat dan Pantai Barat Sumut. Selain itu potensi longsor juga terjadi pada November-Desember 2024 di Lereng Timur, Lereng Barat, Pegunungan dan Pantai Barat Sumut.
"Pola cuaca untuk seminggu ke depan diperkirakan akan tetap sama seperti kondisi sekarang, terutama untuk wilayah Langkat, Deliserdang, Karo, Binjai, Tapteng, Pakpak Bharat, Simalungun, Asahan, Sergai, Nias, Nias Barat, Humbahas, Medan, Labuhanbatu, Labura, Toba, Palas, Paluta, Samosir, Tapsel, Taput, Dairi, Tebingtinggi, dan Gunungsitoli," terangnya.
Karo (harianSIB.com)Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karo masih butuh perpanjangan waktu terkait perpindahan Rumah Sakit Umum (RSU) Kabanjahe y
Sergai (harianSIB.com)Dalam menyambut bulan suci Ramadan 1446 H, puluhan anggota Melati Indah Shooting Club (MISC) Kecamatan Perbaungan Kabu
Medan (harianSIB.com)Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh atlet muda berkuda asal Indonesia, Brandon Toa dalam ajang Asian Equestri
Padangsidimpuan (harianSlB.com)Sudah memasuki hari kedua tim penyelamat Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) kerja keras meny