
Bupati Karo, Cory Sebayang Pimpin Apel di Akhir Masa Jabatan
Karo (harianSIB.com)Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang, didampingi Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting dan Plh Sekretaris Daerah Kabupaten
Medan (harianSIB.com)
Massa mahasiswa yang tergabung dalam Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Medan aksi unjuk rasa di DPRD Medan, Kamis (12/12/2024). Mereka mendesak Badan Kehormatan (BK) DPRD Medan memeriksa Ketua DPRD Medan Wong Chun Sen (PDIP).
Aksi tersebut didasari, Wong Chun Sen diduga melindungi bangunan tanpa Persetujuan Bangunan Gedung (PBG). Bangunan tersebut berupa cafe di Jalan Mahkamah, Kelurahan Mesjid, Kecamatan Medan Maimun.
Kordinator aksi Aldoni Sinaga menjelaskan alasan aksi yang mereka lakukan. Wong Chun Sen sebagai Ketua DPRD Medan terkesan menghalang-halangi pembongkaran Ray Cafe di Jalan Mahkamah, yang sempat akan dilakukan Satpol PP.
Baca Juga:
"Tapi Wong Chun Sen datang ke lokasi bangunan saat pihak Satpol PP akan membongkar, setelah kehadirannya tersebut, pembongkaran tidak jadi dilakukan. Kami menilai, Ketua DPRD menghalangi proses hukum yang dilakukan Satpol PP," kata Aldoni Sinaga.
Padahal kata dia, bangunan cafe tersebut tidak memiliki PBG, selain itu bangunan melanggar UU Nomor 23 Tahun 2007 Pasal 43 ayat 1 dan 188 tentang perkeretaapian.
Baca Juga:
"Berdasarkan hasil observasi kami dari PMKRI, Wong Chun Sen sebagai Ketua DPRD Medan telah menyalahgunakan kekuasaannya. Seharusnya beliau tahu bahwa bangunan itu belum mendapat izin membangun dari Pemko, sehingga kami menilai Wong Chun Sen bekerja tidak sesuai tupoksinya," ungkapnya.
Untuk itu, PMKRI Cabang Medan mendesak BK DPRD Medan memeriksa Wong Chun Sen dan mendesak dia mundur dari jabatannya sebagai Ketua DPRD Medan.
Mereka juga kecewa karena tidak satupun perwakilan anggota DPRD Medan uang baru dilantik hadir menemui mereka. Sebelum bubar, massa menegaska akan melakukan aksi lagi dengan jumlah massa lebih banyak. "Kami minta Wong Chun Sen koperatif kepada kami, beri penjelasan alasan apa dia menghalangi pembongkaran, kami minta klarifikasi dia," tegas Aldoni.
Ketua DPRD Medan Wong Chun Sen yang dihubungi lewat pesan WhatsApp, belum memberikan komentar apa-apaan, meski sudah dibaca.(**)
Karo (harianSIB.com)Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang, didampingi Wakil Bupati Karo, Theopilus Ginting dan Plh Sekretaris Daerah Kabupaten
Lhokseumawe (harianSIB.com)Komandan Korem 011 Lilawangsa, Kolonel Inf Ali Imran kembali mengingatkan personel TNI jajarannya, sebelum melaku
Medan (harianSIB.com)Pesta Bona Taon Parsadaan Pomparan Manik Raja, Boru, Bere Dohot Ibeberena (Marbona) Kota Medan berjalan sukses dan khid
Medan (harianSIB.com) Pada penutupan perdagangan awal pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat tajam sebesar 2,9 ke level 6.89
Pematangsiantar (harianSIB.com)Sempat diamankan saat hendak tawuran, enam remaja akhirnya dilakukan pembinaan di ruangan Sat Binmas Polres P