Senin, 24 Maret 2025

Smilingkids Foundation Peringati Hari Kanker Anak Sedunia

Ir Parluhutan Simarmata - Senin, 17 Februari 2025 16:26 WIB
548 view
Smilingkids Foundation Peringati Hari Kanker Anak Sedunia
Foto: Dok/Humas
Smilingkids Foundation Peringati Hari Kanker Anak Sedunia di RS Murni Teguh Medan, Sabtu (15/02/2025).
Medan(harianSIB.com)

Peringatan Hari Kanker Anak Sedunia yang digelar Smilingkids Foundation di Auditorium RS Murni Teguh Medan, berlangsung cukup meriah, Sabtu (15/2/2025). Kegiatan ini dikemas untuk menghibur anak-anak penderita kanker dampingan Smilingkids Foundation dengan menghadirkan tokoh-tokoh super hero, atraksi sulap, pembacaan puisi dan dancer.

Dalam sambutannya, Ketua Umum Smilingkids Foundation Jenny Ong diwakili Putri, menyampaikan, Hari Kanker Anak Sedunia (International Childhood Cancer Day), diperingati setiap tanggal 15 Februari. Menurutnya, Hari Kanker Anak Sedunia ini pertama kali canangkan oleh Childhood Cancer International (CCI) pada Tahun 2002.

Baca Juga:

"Momen ini menjadi kampanye kolaboratif global yang mempunyai tujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang kanker anak, sekaligus mengekspresikan dukungan bagi penderita kanker dan keluarga mereka," kata Putri.

Putri juga mengungkapkan, menurut data WHO, setiap tahun ada sekitar 400 ribu anak berusia 0–19 tahun didiagnosis kanker. WHO pun menargetkan, 60% anak penderita kanker dapat diselamatkan pada tahun 2030.

Baca Juga:

Menurut Putri, tingkat kesembuhan kanker pada anak di dunia bervariasi tergantung pada negara tempat anak tinggal. "Di negara berpendapatan tinggi, lebih dari 80% anak penderita kanker dapat disembuhkan. Sementara di negara berpendapatan menengah dan rendah, kurang dari 30% yang dapat disembuhkan," ungkapnya.

Mengapa ini bisa terjadi? Menurut Putri, ini disebabkan tingkat kesadaran serta dukungan masyarakat dan pemerintah terhadap kanker anak yang tinggi di negara maju. "Sementara di negara berkembang masih terjadi faktor yang menghambat kesembuhan. Diantaranya, pengabaian terapi, keterlambatan diagnosis, dan kondisi stadium lanjut saat pertama kali ke fasilitas kesehatan," bebernya.

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru
Mees Hilgers Absen Lawan Bahrain

Mees Hilgers Absen Lawan Bahrain

Jakarta(harianSIB.com)Mees Hilgers dipastkan absen dalam laga Indonesia vs Bahrain. Bek Tim Garuda itu cedera dan akan kembali ke Belanda. K