Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Rabu, 09 Juli 2025

Gapai Keluarga Sakinah, Orangtua Harus Banyak Belajar

- Jumat, 21 Agustus 2015 13:26 WIB
232 view
Gapai Keluarga Sakinah, Orangtua Harus Banyak Belajar
Jakarta  (SIB)- Membentuk keluarga yang sakinah di era modern bukan merupakan hal yang mudah. Kemajuan dalam bidang  teknologi informasi merupakan tantangan besar bagi keluarga dalam mendidik dan membesarkan anak-anaknya sebagai generasi penerus. Demikian disampaikan Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, saat memberikan sambutan pada acara Penganugerahan Kantor Urusan Agama (KUA) dan Keluarga Sakinah Teladan Tahun 2015 di Auditorium HM.Rasjidi, Gd. Kementerian Agama, Jl. MH. Thamin,  Jakarta, Selasa (18/8).

Menag mengatakan, beban dan tantangan anak-anak di era sekarang ini lebih besar terutama dalam mempertahankan nilai-nilai luhur agama dan budaya bangsa.

“Yang harus banyak belajar adalah kita, para orangtua, karena anak-anak kita saat ini menerima beban nilai-nilai yang boleh jadi bertentangan dengan nilai-nilai agama dan budaya luhur bangsa Indonesia.” Jelas Menag.

Oleh Karena itu, Menag melanjutkan, orangtua dituntut untuk memiliki keterampilan dalam menjaga anak-anak sebagai generasi penerus, terutama memperhatikan tantangan dari kemajuan dunia informasi dan teknologi.

Perhelatan Penganugerahan KUA dan Keluarga Sakinah Teladan sendiri berlangsung selama satu pekan, sejak 13 hingga 19 Agustus 2015.  Pasangan H. Moh Maruf Bantilan dan Hj. Nursidah Kasim dari Provinsi Sulawesi Tengah terpilih sebagai pemenang dengan nilai 624, disusul pasangan asal Jawa Timur H. Moh Yusuf Arthammin dan Hj Dewi Chosjidah dengan nilai 594. Sedangkan juara ketiga, diraih pasangan dari Sumatera Utara H. Fachruddin dan Hj Naisah (591). (bimasislam/y)

SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru