Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Januari 2026

Perayaan Minggu Ekologi di HKBP Sidikalang, Ephorus Ajak Warga Gereja Tanam Pohon dan Merawat Alam

Tulus P Tarihoran - Minggu, 28 September 2025 15:14 WIB
2.128 view
Perayaan Minggu Ekologi di HKBP Sidikalang, Ephorus Ajak Warga Gereja Tanam Pohon dan Merawat Alam
Foto/SNN Tulus Tarihoran
FOTO BERSAMA: Ompui Ephorus HKBP, Pdt Dr Victor Tinambunan, Kadep Marturia, Pdt Bernard Manik, Praeses Distrik VI Dairi, Pdt Riedel Sihotang foto bersama dengan mewakili Forkopimda setelah menerima ulos, Minggu (28/9/2025) di HKBP Sidikalang, Dairi.

Sidikalang(harianSIB.com)

Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) pusatkan perayaan Minggu Ekologi di HKBP Sidikalang, Ressort Sidikalang 1, Distrik VI Dairi, Minggu (28/9/2025).

Ibadah Minggu Ekologi dipimpin (Liturgis) Kadep Marturia, Pdt Bernard Manik M.Th dan khotbah dibawakan Ompui Ephorus HKBP, Pdt Dr Victor Tinambunan dan turut diikuti Praeses Distrik VI Dairi, Pdt Riedel Sihotang, rombongan dari Kantor Pusat HKBP, para pendeta ressort, para diakones, bibelvrouw, guru huria, tokoh masyarakat, Hendra Sinaga, sintua, jemaat utusan setiap ressort dan lainnya.

Ompui Ephorus, Pdt Dr Victor Tinambunan dalam khotbahnya yang diambil dari Kolose 1: 15- 20 mengajak seluruh warga gereja tetap menjaga lingkungan tidak membuang sampah plastik sembarangan, menanam pohon, bunga di lingkungan rumah dan lingkungan gereja.

Baca Juga:
Katanya, Indonesia salah satu negara paling banyak menyumbang polusi di dunia. Sekarang hutan sudah habis dan dampaknya sungai kecil menjadi mati dan sungai besar menjadi kecil.

Merawat ciptaan Tuhan merupakan tugas manusia. Kerusakan ekosistem bisa menimbulkan penyakibat bahkan bencana alam dan manusia serta harta benda menjadi korban.

"Kita harus berdamai dengan Tuhan melalui merawat alam yang merupakan ciptaanNya. Kita tanam pohon, menjaga lingkungan, merawat alam tanda kita berdamai dengan Tuhan," ungkapnya.

Sementara itu, Kadep Marturia, Pdt Bernard Manik dalam sambutannya menambahkan, perayaan Minggu Ekologi HKBP membawa slogan 'gereja hijau, alam terawat, ekosistem terjaga,' yang selaras dengan pemerintah Indonesia diantaranya memberi penekanan lingkungan hidup. Oleh karena itu, Ompui Ephorus berteriak, menyerukan terlibat aktif menjaga dan merawat alam.

Kerusakan lingkungan bisa langsung dirasakan adanya perubahan iklim. Setelah memperhatikan kerusakan lingkungan yang luar biasa, mari warga gereja melakukan hal terkecil dalam lingkungan masing- masing yakni penghijauan/ 'reforestasi'.

Ia mengapresiasi panitia yang menyediakan pohon untuk dibagikan. Namun, jangan pula sewaktu pembagian bibit pohon jadi rebutan pada hal tidak ditanam dan dirawat.

"Setiap rumah tanam pohon, bunga agar jemaat HKBP menjadi contoh. Demikian dengan gereja supaya asri dan sejuk. Sehingga bisa jadi panutan, jika sudah hijau dan asri berarti gereja dan jemaat HKBP," ungkapnya.

Lanjutnya, Minggu Ekologi biarlah menjadi pijakan awal gerakan merawat lingkungan hidup. Oleh karena itu, Pemkab Dairi serta semua pihak bisa membantu HKBP penyediaan bibit sebagai dukungan penghijauan lingkungan.

Tokoh masyrakat yang juga Anggota DPRD Dairi, Hendra Sinaga menyampaikan, menjaga lingkungan harus tetap diperhatikan demi keberlangsungan alam yang baik demi anak- cucu kedepan. Menjaga lingkungan yang baik harus tetap dilakukan dan tidak boleh disepelekan.

Salah satu menjaga lingkungan bisa dengan meminimalisir pemakaian kertas 'paperless'. Karena kertas berbahan baku dari pohon. Kita ada pengurangan pemakaian kertas berarti bagian dari pengurangan penebangan pohon.

Ketua Panitia Perayaan Minggu Ekologi, Pdt Benaya Sinaga menyampaikan, Distrik VI Dairi tuan rumah perayaan Minggu Ekologi juga menggelar beberapa kegiatan yaitu lomba kebersihan gereja, penanaman pohon. Perayaan ini dihadiri 4.379 orang dari seluruh ressort di Distrik VI Dairi.(**)

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Wali Kota Harap Jemaat HKBP Distrik XIV Tebingtinggi-Deli Jadi Pelopor Kesehatan
Gerejanya Disegel dan Diancam Bakar, Puluhan Jemaat HKBP Dolok Jetun Datangi Poldasu
Ratusan Jemaat HKBP Pasarmelintang Ikuti Upacara Bendera HUT ke-72 RI
Hari Ini dan Besok, Jemaat HKBP Jalan Simalingkar Medan Pesta Pembangunan dan Peresmian Resort
BPOPDT Disosialisasikan kepada Seribuan Jemaat HKBP di Jakarta
Di Botang, Warga Pendatang yang Tak Melapor Dihukum Menanam Pohon
komentar
beritaTerbaru