Sabtu, 26 April 2025

5 Kota dengan Biaya Hidup Termurah di Indonesia

Redaksi - Minggu, 29 Mei 2022 08:22 WIB
522 view
5 Kota dengan Biaya Hidup Termurah di Indonesia
(Foto: Dok/Instagram.com/@malioboro_insta)
KOTA BIAYA HIDUP TERMURAH: Titik 0 kilometer Yogyakarta sebagai salah satu ikon wisata Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Yogyakarta termasuk kota dengan biaya hidup termurah di Indonesia.
Jakarta (SIB)
Seperti yang kita ketahui, Indonesia juga memiliki kota-kota dengan biaya hidup mahal seperti Jakarta dan sekitarnya
Perlu diketahui, Survei Biaya Hidup (SBH) Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2012 mencatat, Jakarta rupanya memang kota dengan biaya hidup termahal di Indonesia.

Biaya hidup satu orang yang berkeluarga di Jakarta yaitu sekitar Rp 2,5 juta - Rp 5 juta, tergantung gaya hidup.

Adapun, biaya hidup satu keluarga dengan dua anak dapat mencapai Rp 7,5 juta.

Sejauh ini, Yogyakarta masih dikenal sebagai kota dengan biaya hidup termurah. Namun, Yogyakarta bukanlah satu-satunya kota dengan biaya hidup termurah, karena ada beberapa kota lain yang tidak jauh murahnya. Maka dari itu, bagi anda yang kini sedang mencari kota dengan biaya hidup murah untuk kuliah atau bekerja, pastikan untuk membaca lima daftar kota di bawah ini.

Berikut adalah deretan kota dengan biaya hidup termurah di Indonesia menurut lembaga konsultan pendidikan SUN Education.

1. Solo
Salah satu kota di Jawa Tengah ini kendati memiliki banyak mall, ternyata termasuk dalam daftar kota dengan biaya hidup termurah di Indonesia.

Di Solo, Anda masih dapat menemukan makanan, dan ongkos transportasi yang berkisar Rp 10.000.

Biaya hidup di Solo, Jawa Tengah berkisar Rp 1,5 juta per bulan.

2. Cirebon
Cirebon merupakan salah satu kota dengan biaya termurah buat mahasiswa di Jawa Barat.

Biaya hidup di Cirebon berkisar Rp 1,5 juta hingga Rp 2 juta, sudah termasuk sewa kamar, uang makan, serta transportasi.

Biaya kos di Cirebon untuk mahasiswa berkisar Rp 500.000 hingga Rp 800.000.

Adapun biaya makan sekitar Rp 200.000 - Rp250.000 per minggu.

Beberapa kampus di Cirebon di antaranya yaitu Universitas Swadaya Gunung Djati, Universitas 17 Agustus 1945, Universitas Muhammadiyah Cirebon, dan Universitas Nahdlatul Ulama Cirebon.

3. Yogyakarta
Yogyakarta rupanya memang termasuk dalam daftar kota dengan biaya hidup termurah di Indonesia.

Anda masih bisa menemukan banyak makanan di Yogyakarta dengan harga di bawah Rp 10.000 per piring.

Biaya kos di Yogyakarta berkisar Rp 300.000 hingga Rp 700.000, setengah dari rata-rata biaya indekos di Jakarta dengan fasilitas sama. Total biaya hidup di Jogja per bulan berkisar Rp 1 juta hingga Rp 1,5 juta.

Jika Anda mengincar kuliah di Jogja, ada beragam pilihan universitas terbaik di Indonesia.

Mulai dari Universitas Gadjah Mada, Universitas Negeri Yogyakarta, ISI Yogyakarta, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Universitas Islam Indonesia, Universitas Ahmad Dahlan, UPN Veteran Yogyakarta, dan lainnya.

4. Banyuwangi
Banyuwangi rupanya merupakan kota dengan biaya termurah di Indonesia.
Biaya hidup di Banyuwangi untuk mahasiswa sekitar Rp 1 juta hingga Rp 1,5 juta per bulan, dengan biaya minimum dapat mencapai sekitar Rp 800 ribu per bulan.

Universitas Airlangga, salah satu universitas terbaik di Indonesia juga punya kampus di Banyuwangi.

Pilihan kampus di kota ini lainnya yaitu Politeknik Negeri Banyuwangi, Universitas 17 Agustus 1945 Banyuwangi, dan Universitas Bakti Indonesia.

5. Metro, Lampung
Kota Metro terletak di Lampung.
Salah satu kota dengan biaya termurah di Indonesia ini memiliki biaya sewa kamar rata-rata Rp 4 juta per tahun atau sekitar Rp 350 ribu per bulan.

Biaya makan di Metro per bulan berkisar Rp 600 hingga Rp 800 ribu sehingga total biaya hidup di Metro diestimasi kurang dari Rp 1,5 juta.

Sejumlah kampus yang berlokasi di Metro di antaranya yakni Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro, Universitas Muhammadiyah Metro, STKIP PGRI Metro, dan Institut Agama Islam Ma'arif NU (IAIMNU) Metro Lampung.

Kendati demikian, perlu dicatat bila biaya hidup semua kembali pada gaya hidup masing-masing, ya. (SM/d)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru