Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Januari 2026

Kajatisu Lantik Viktor Sidabutar Jadi Kajari Binjai dan Zulfikar Tanjung Kajari Tanjungbalai

- Selasa, 31 Oktober 2017 20:46 WIB
994 view
Kajatisu Lantik Viktor Sidabutar Jadi Kajari Binjai dan Zulfikar Tanjung Kajari Tanjungbalai
SIB/humas Kejatisu
LANTIK KAJARI: Kajatisu Bambang Sugeng Rukmono melantik Viktor Sidabutar jadi Kajari Binjai dan Zulfikar jadi Kajari Tanjungbalai, Kamis (26/10) di Aula Lt 3 Kajatisu.
Medan (SIB) -Kajatisu  Bambang Sugeng Rukmono,Kamis(26/10) lalu di Aula Lt 3 Kejatisu, melantik  Viktor Antonius Saragih  Sidabutar  menjadi Kajari Binjai menggantikan  Wilmar Ambarita, dan  Zulfikar  Tanjung menjadi Kajari Tanjungbalai menggantikan Esther PT Sibuea. Pelantikan itu berlangsung sederhana dihadiri unsur pimpinan di Kejatisu dan para Kajari di Sumut.

Menurut Kasi Penkum Kejatisu Sumanggar Siagian ,pada pelantikan itu Kajatisu dalam arahannya antara lain mengatakan,agar  para Kajari  dan jajarannya senantiasa   menjaga  dan mempertahankan  integritas, loyalitas, disiplin  dan  komitmen terhadap tugas dan tanggungjawab, bersifat  sensitif  dan responsif terhadap tantangan dan permasalahan   baru yang timbul.Selain itu harus mempunyai wawasan yang jauh ke depan  dan mampu melakukan terobosan  yang positif melalui pemikiran yang kreatif,inovatif dan sistemik untuk kepentinagn orgnisasi.

Diingatkan Kajatisu,cara berpikir dan cara  bertindak hendaknya  dapat   diiringi dengan kearifan  lokal. Penegakan hukum harus  terus berjalan   namun   keamanan dan  ketertiban  masyarakat harus  tetap menjadi  perhatian .Posisikan  bahwa  kejaksaan bisa hadir ditengah tengah masyarakat tidak   sekedar  sebagai institusi yang  menghukum dan  represif. Kejaksaan juga punya peran  dalam mendorong pembangunan   pusat maupun di daerah.Selain itu  ekspektasi  masyarakat  yang tinggi  terhadap aparat penegak hukum  khususnya  Kejaksaan  adalah sebagai  pihak  yang dianggap paling  tahu  terkait  hukum,sehingga  kita harus   bisa jawab   permasalahan  dilengkapi dengan konsep konsep yang solutif.

Ester Sibuea  dari Kajari Tanjungbalai dimutasi ke Kejagung menjadi  Kasubdit dan Wilmar Ambarita SH MSi dimutasi menjadi  Inspektur Muda  pada Jaksa Agung Muda Pengawasan(Jamwas) Kejagung. Zullikar Tanjung  tadinya Kajari di Kaltim,sedang Victor A Sidabutar  tadinya  Kabag Penal Kejagung.(BR1/c)
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru