Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Jumat, 30 Januari 2026

PT Toba Pulp Lestari Perbaiki Jalan Raya Sepanjang 7,6 KM di Tobasa

- Selasa, 23 Januari 2018 22:03 WIB
457 view
PT Toba Pulp Lestari Perbaiki Jalan Raya Sepanjang 7,6 KM di Tobasa
SIB/Dok
PERBAIKI : PT Toba Pulp Lestari Tbk memperbaiki jalan Simpang Siguragura Kecamatan Porsea sampai Sosor Ladang Desa Tangga Batu I Kecamatan Parmaksian Kabupaten Toba Samosir, Sabtu (20/1) malam.
Tobasa (SIB) -PT Toba Pulp Lestari (TPL) Tbk memperbaiki jalan Simpang Siguragura Kecamatan Porsea sampai Sosor Ladang Desa Tangga Batu I Kecamatan Parmaksian Kabupaten Toba Samosir (Tobasa). Hal ini dilakukan sebagai bentuk komitmen perusahaan untuk memberikan kenyamanan bagi pengguna jalan dan juga masyarakat sekitar.

"Sepanjang 7,6 Km badan jalan sudah diperbaiki dengan tambal sulam ataupun aspal hotmix. Dengan diperbaikinya jalan ini masyarakat sekitar dan pengguna jalan dapat melakukan aktivitas dengan nyaman," kata Direksi PT TPL Tbk Mulia Nauli kepada SIB, Minggu (21/1) di Parmaksian.

Perbaikan jalan yang dilaksanakan PT TPL itu mendapat apresiasi anggota DPRD Tobasa, Fauzi Sirait. Dia mengatakan, niat baik perusahaan untuk memperbaiki jalan sepanjang 7,6 Km dari Desa Sigura-gura sampai ke Desa Tangga Batu I patut dihargai dan diapresiasi. Sebab dengan diperbaikinya beberapa titik yang selama ini mengalami kerusakan cukup parah, masyarakat sudah dapat dengan aman dan nyaman melaksanakan aktivitas kesehariannya serta operasional perusahaan juga dapat berjalan dengan baik.

"Selain untuk memperlancar aktifitas masyarakat, perbaikan jalan itu juga akan memperlancar operasional perusahaan. Jadi kita harapkan agar kegiatan yang sama ke depan tetap dilakukan guna meningkatkan produktifitas dan perekonomian masyarakat di sekitar jalan raya tersebut," pungkasnya. (BR8/DIK-JN/f)
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru