Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 13 November 2025

Enam Rumah Hangus Terbakar di Tanjungbalai

Redaksi - Selasa, 16 April 2024 14:13 WIB
918 view
Enam Rumah Hangus Terbakar di Tanjungbalai
Foto: Dok/SIB/ Pahala Sinaga
HANGUS TERBAKAR: Enam unit rumah semi permanen di Jalan Putri Malu, Kota Tanjungbalai, hangus terbakar dan terlihat korban mengais sisa puing kebakaran , Selasa (16/4/2024). 
Tanjungbalai (harianSIB.com)
Enam unit rumah semi permanen di Jalan Putri Malu, Lingkungan VIII, Kelurahan Semula Jadi, Kecamatan Datuk Bandar Timur, Kota Tanjungbalai, hangus terbakar, Selasa (16/4/2024), sekira pukul 05.00 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Syahril Apriandi, seorang korban kebakaran ketika ditemui di lokasi menceritakan, api menjalar begitu cepat dan sumber api belum diketahui dari mana asalnya.

"Kejadiannya sangat cepat bang, kebakaran terjadi kira-kira usai adzan subuh berkumandang," ucap Syahril.

Disebutkan, keenam warga yang menjadi korban kebakaran adalah Nurlen Sitorus, Ipong sitorus, Syahril Apriandi, Zainal Abidin, Rocip dan Ikbal.

Syahril juga menjelaskan, pada saat enam rumah terbakar ada juga tiga rumah lain yang terdampak rembesan api.

"Selain kami enam, ada juga tiga rumah warga yang kena rembesan api tapi tidak terlalu parah yaitu rumah Yajit, Nurainun dan Jepri. Ketiganya terdampak karena sangat dekat dengan rumah kami," ucapnya.

Pada saat memadamkan api, lanjut Syahril, ada empat mobil pemadam yang turun dan api berhasil dipadamkan sekitar pukul 06.00 pagi.

"Kalau penyebab kebakaran saya kurang tahu bang, tapi tadi sudah ada turun dari pihak kepolisian melakukan penyelidikan dan masih dalam proses. Tapi yang pasti tidak ada korban pada kejadian itu," ucap Syahril.

Syahril yang keseharian sebagai penarik becak motor mengatakan dari musibah yang dialaminya diperkirakan total kerugian sekitar 80 juta rupiah.

"Kalau total kerugian sekitar 60 ke 80 juta rupiah bang, kami yang enam ini sehari-hari sebagai penarik becak dan nelayan sangat berharap bantuan bang. Karena yang berhasil kami selamatkan hanya pakaian yang menempel di badan," tutur Syahril.

Amatan di lokasi, korban kebakaran dibantu warga sedang mengais sisa puing-puing kebakaran. Terlihat juga garis polisi sudah dipasang di lokasi. (*)


Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru
TPL Harus Tutup !

TPL Harus Tutup !

Medan(harianSIB.com)Mantan Ketua Umum DPP Forum Kebhinekaan Indonesia Bersatu Ustadz Martono SPd SH meminta masyarakat Sumut jangan memilih