Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Sabtu, 31 Januari 2026

Gubernur dan Wakil Bupati Karo Hadiri Musrenbang RPJMD Simalungun 2025-2029

Jheslin M Girsang - Selasa, 17 Juni 2025 12:50 WIB
97 view
Gubernur dan Wakil Bupati Karo Hadiri Musrenbang RPJMD Simalungun 2025-2029
Foto: SNN/Jheslin M Girsang
PUKUL GENDANG: Bupati Simalungun Anton Achmad Saragih bersama Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Sumut Rajali, Wakil Bupati Karo Komando Tarigan, Wakil Ketua DPRD Simalungun Samrin Girsang memukul gendang pertanda dibukanya Mus
Simalungun(harianSIB.com)

Bupati Simalungun Anton Achmad Saragih membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Simalungun tahun 2025-2029, di Balei Harungguan Djabanten Damanik, Pamatangraya, Selasa (17/6/2025).

Hadir, Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution diwakili Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Rajali SSos MSP, Wakil Bupati Karo Komando Tarigan, Wakil Ketua DPRD Simalungun Samrin Girsang, unsur Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Simalungun dan lainnya.

Rajali mengatakan, Musrenbang RPJMD ini merupakan forum strategis yang menjadi wadah partisipasi semua pemangku kepentingan dalam merumuskan arah kebijakan pemerintah dalam 5 tahun ke depan.

Dia pun menekankan arah pembangunan Kabupaten Simalungun 5 tahun ke depan harus benar-benar disusun secara partisipatif berorientasi pada kebutuhan masyarakat yang mampu menjawab tantangan pembangunan serta bersinergi terhadap arah pembangunan yang termuat dalam RPJM Provinsi Sumatera Utara dan RPJM Nasional tahun 2025-2029.

Sementara itu, Bupati Anton Achmad Saragih mengungkapkan, ada 11 program unggulan yang akan diselaraskan dalam RPJMD Kabupaten Simalungun 2025-2029.

Adapun 11 program unggulan, yaitu menyukseskan program pemerintah makan siang gratis, mempersiapkan pembangunan universitas pemerintah, jaminan modal sementara bagi petani dan usaha mikro kecil, digitalisasi pelayanan publik, beasiswa belajar bagi semua tingkatan, subsidi bagi penyelenggara pendidikan dan pelatihan.

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru