Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Sabtu, 31 Januari 2026

Kabag, Kasat dan Kapolsek di Polres Simalungun Serah Terima Jabatan

Jheslin M Girsang - Rabu, 30 Juli 2025 10:28 WIB
421 view
Kabag, Kasat dan Kapolsek di Polres Simalungun Serah Terima Jabatan
Foto : Dok/Humas Polres Simalungun
Dua jabatan Kabag, satu Kasat dan empat Kapolsek di Polres Simalungun gelar serah terima jabatan, di Mako Polres Simalungun, Selasa (29/07/2025) sore.
Simalungun(harianSIB.com)

Dua jabatan Kabag, satu Kasat dan empat Kapolsek di Polres Simalungun gelar serah terima jabatan (sertijab). Acara itu dipimpin Kapolres Simalungun AKBP Marganda Aritonang.

Jabatan yang sertijab adalah Kabag SDM Polres Simalungun dari AKBP Gandhi kepada Kompol Marnaek Sahala Ritonga yang sebelumnya menjabat Kabag SDM Polres Samosir. Kabag Logistik berpindah dari Kompol Gering Damanik yang mendapat promosi jabatan menjadi Waka Polres Karo kepada Kompol Pandapotan Butar-butar yang sebelumnya bertugas di Polres Padangsidimpuan.

Empat Kapolsek yang disertijab yakni, Kapolsek Panei Tongah dari AKP Halashon Sihotang kepada AKP Daniel Jani Damanik, Kapolsek Purba berpindah dari AKP August B Manihuruk kepada AKP Edwin Angkasa Simanjuntak. Kapolsek Tiga Balata dari AKP Sotarduga Panjaitan kepada AKP Suit Purba Dasuha dan Kapolsek Dolok Panribuan beralih dari AKP Ikat Lubis kepada Iptu Ponijan Damanik.

Sedangkan Kasat Binmas dijabat oleh AKP Dorlan Pasaribu yang sebelumnya diduduki oleh AKP Esron Siahaan yang telah memasuki masa pensiun. Jabatan Kasiwas kepada AKP Sotarduga Panjaitan.

Kapolres melalui Kasi Humas Polres Simalungun AKP Verry Purba, Rabu (30/07/2025) mengungkapkan, sertijab ini merupakan langkah progresif menghadapi tantangan keamanan era digital, transformasi struktural dan jabatan strategis yang melibatkan delapan posisi kunci guna memperkuat pengamanan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Simalungun.

"Diharapkan melalui proses ini, personel Polri akan memperoleh ruang penugasan dan pengalaman yang lebih luas lagi dalam menghadapi dinamika gangguan kamtibmas yang semakin kompleks di era digital dan perkembangan teknologi yang semakin pesat," ujarnya.

Editor
: Robert Banjarnahor
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru