Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Selasa, 07 Oktober 2025

HUT ke-30 PLN, PLTU Labuan Angin Gelar Aksi Tanam Pohon

Rosianna Anugerah Hutabarat - Kamis, 02 Oktober 2025 13:53 WIB
211 view
HUT ke-30 PLN, PLTU Labuan Angin Gelar Aksi Tanam Pohon
Ist/SNN
Manager Unit UBP Labuhan Angin, Hendri Aman Purba.

Tapteng(harianSIB.com)

PLN Unit Bisnis Pembangkitan (UBP) Labuhan Angin menggelar aksi "Green Action" yang berfokus pada penanaman bibit pohon di sekitar area unit, Rabu (01/10/2025).

Manager Unit UBP Labuhan Angin, Hendri Aman Purba menyampaikan, bahwa kegiatan itu menjadi peringatan HUT ke-30 PLN Indonesia Power.

Penanaman pohon dipilih sebagai simbolisasi tindakan proaktif untuk memberikan dampak positif jangka panjang bagi ekosistem serta masyarakat luas.

Baca Juga:
"Inisiatif green action ini adalah wujud nyata dari komitmen PLN Indonesia Power UBP Labuhan Angin dalam menjaga keseimbangan lingkungan dan mendukung pengembangan energi berkelanjutan," ucapnya di Tapian Nauli, Tapteng, Kamis (2/10/2025).

Hendri Purba menegaskan, pentingnya kegiatan ini dari sudut pandang filosofis, mencerminkan semangat perusahaan dalam mewujudkan energi berkelanjutan

"Setiap bibit pohon yang kita tanam hari ini lebih dari sekadar tanaman; ia adalah representasi dari komitmen PLN Indonesia Power selama tiga dekade untuk berakar kuat demi masa depan energi yang lebih bersih dan berkelanjutan. Pohon-pohon ini akan menjadi saksi bisu perjalanan kita dalam menyediakan energi listrik yang dapat diandalkan, sambil tetap menjaga keharmonisan dengan alam," ucapnya.

Dia berharap, kegiatan penanaman pohon ini diharapkan dapat mempererat solidaritas, meningkatkan kesadaran akan pentingnya pelestarian alam, serta menjadi kontribusi kecil yang memiliki dampak signifikan bagi generasi mendatang. (**)

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
 
Berita Terkait
Gereja Pentakosta Sumatera Utara/Pinksterkerk Usul Hapus Pembahasan Sekolah Minggu di UU
Sultan Deli Berharap Presiden Jokowi Sukses Pada Pilpres 2019
Sekdaprovsu: Sumatera Utara Memiliki Potensi Menjadi Pengekspor Pangan
Tim u201cKeluarga Djoss Bersinaru201d Kabupaten Tapanuli Tengah Terbentuk
Barata Bangun Pembangkit Listrik di Sumatera Utara Rp 240 M
Kelompok Pengekspos Kearifan Lokal Juarai Festival Musik Tradisional Sumatera Utara 2017
komentar
beritaTerbaru