Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Januari 2026

Kajari Bobon Dukung Pelaksanaan Konferensi PWI Tanjungbalai

Regen Silaban - Rabu, 26 November 2025 13:27 WIB
321 view
Kajari Bobon Dukung Pelaksanaan Konferensi PWI Tanjungbalai
Foto: Dok/PWI
FOTO BERSAMA: Kajari Tanjungbalai, Bobon Rubiana berfoto bersama pengurus PWI Tanjungbalai seusai menerima audiensi di Kantor Kejari Tanjungbalai, Rabu (26/11/2025).

Tanjungbalai(harianSIB.com)

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tanjungbalai, Bobon Rubiana menyatakan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan Konferensi PWI Kota Tanjungbalai ke-VII. Dukungan itu disampaikan saat menerima audiensi Pengurus PWI Tanjungbalai pada Rabu (26/11/2025).

Bobon mengatakan, pentingnya kemitraan antara kejaksaan dan PWI dalam menyampaikan informasi yang akurat kepada masyarakat. Menurutnya, media adalah mitra strategis kejaksaan dalam menyampaikan kinerja lembaga kepada publik.

"Kita Kejaksaan Negeri Tanjungbalai mendukung sepenuhnya kegiatan yang akan PWI laksanakan. Kita bekerja sama, karena media ini rekan bagi kami. Kinerja kami tidak akan diketahui apabila rekan-rekan PWI tidak menyebarluaskan informasi tersebut," ujar Bobon.

Bobon pun menambahkan komitmennya untuk ikut serta dalam pelaksanaan konferensi tersebut. Ia meminta agar PWI Tanjungbalai tidak sungkan berkomunikasi dan berkoordinasi dengan pihak kejaksaan dalam berbagai kegiatan.

Baca Juga:
"Insya Allah, apa pun itu saya akan turut serta di dalam pelaksanaan konferensi nantinya. Tidak usah ragu atau sungkan, silakan telepon atau hubungi kapan saja," ucap Bobon menambahkan, yang saat itu didampingi Kepala Seksi Intelijen Kejari Tanjungbalai, Juergen K Marusaha Panjaitan.

Pelaksana tugas (Plt) Ketua PWI Kota Tanjungbalai, Yan Aswika, menyampaikan apresiasi atas dukungan yang diberikan Kejaksaan Negeri Tanjungbalai. Ia menyebut, konferensi merupakan agenda penting organisasi untuk menentukan kepengurusan baru, serta memperkuat profesionalisme wartawan di kota kerang.

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Kajatisu Lantik Viktor Sidabutar Jadi Kajari Binjai dan Zulfikar Tanjung Kajari Tanjungbalai
Kajari Tanjungbalai Utamakan Pencegahan Korupsi Ketimbang Tindakan Hukum
Kajari Tanjungbalai : Pengusutan Kasus IPAL Tidak Dihentikan
Selalu Mangkir Diperiksa, Kajari Tanjungbalai akan Panggil Paksa Oknum Anggota Dewan
Kajari Tanjungbalai Belum Terbitkan Sprindik Laporan KUR BRI
komentar
beritaTerbaru