Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Januari 2026

Jenazah 7 Korban Banjir Bandang Batang Toru Tapanuli Selatan Dikubur Massal

Nimrot Siregar - Jumat, 28 November 2025 12:08 WIB
248 view
Jenazah 7 Korban Banjir Bandang Batang Toru Tapanuli Selatan Dikubur Massal
Foto: Dok / Camat Batang Toru
DIKUBUR MASSAL : Jenazah 7 warga korban banjir bandang Batang Toru, Tapanuli Selatan, Sumatera Utara dikubur secara massal karena belum ada sanak keluarga yang menjemput, Kamis (27/11/2025).

Tapanuli Selatan(harianSIB.com)

Jenazah 7 korban banjir bandang Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Sumatera Utara dikubur secara massal karena belum ada keluarga yang datang menjemput.

"Kita terpaksa melakukan penguburan secara massal terhadap tujuh jenazah korban banjir bandang tersebut dikubur di tempat pemakaman umum (TPU) PTPN III, Kebun Batang Toru, " ujar Camat Batang Toru, Martin kepada jurnalis, Kamis (27/11/2025).

Lebih lanjut dikatakannya, kebijakan tersebut terpaksa dilakukan, mengingat jenazah sudah tiga hari di Puskesmas Batang Taru. Kondisi jenazah makin memburuk maka terpaksa dikuburkan.

Camat Martin sudah berkoordinasi dengan tokoh agama guna memastikan tekhnis penguburannya dan semua sudah kelar. (*)

Baca Juga:

Editor
: Robert Banjarnahor
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Anak-anak Khashoggi Minta Jenazah Ayahnya Diserahkan ke Keluarga
4 Pria China Curi Mata Jenazah di Rumah Sakit
Total 37 Kantong Jenazah Korban Lion Air Dibawa ke RS Polri
Dirut PLN Sofyan Basir Sebut Idrus Marham Minta 30 Mobil Jenazah
Warga Patumbak Protes, Minta Jenazah Tersangka Pembunuhan Sekeluarga di Tanjungmorawa Dipindahkan
Gubsu Hadiri Tahlilan di Pengungsian, Doakan Korban Banjir Bandang Madina
komentar
beritaTerbaru