Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Senin, 19 Januari 2026

Semua Perangkat di Deliserdang Dikerahkan Sambut Penilaian Adipura 2025

Jekson Turnip - Jumat, 21 November 2025 19:11 WIB
425 view
Semua Perangkat di Deliserdang Dikerahkan Sambut Penilaian Adipura 2025
Foto: Dok/Diskominfostan Deliserdang
Bupati Deliserdang, Asri Ludin Tambunan memimpin persiapan rapat penilaian Adipura, di Lubukpakam, Jumat (21/11/2025)

Lubukpakam (harianSIB.com)

Mekanisme penilaian Adipura mencakup pengumpulan data, klasifikasi, kebersihan, pengelolaan sampah, serta penetapan nilai berdasarkan skala dan bobot kriteria. Tim Penilai dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) dijadwalkan melakukan penilaian di Deliserdang selama dua hari, yakni Senin, 24 November 2025, dan Selasa, 25 November 2025.

Dalam regulasi terbaru, Adipura menekankan empat kriteria utama, yaitu keberadaan Tempat Pengolahan Sampah Reduce, Reuse, Recycle (TPS 3R), Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) yang memenuhi standar, ketersediaan fasilitas pengelolaan sampah, serta tidak adanya TPS liar.

Pada rapat persiapan penilaian Adipura tahap II tahun 2025, di Aula Cendana, Kantor Bupati Deliserdang, Jumat (21/11/2025), Bupati Deliserdang Asri Ludin Tambunan menegaskan perlunya percepatan penanganan terhadap keempat kriteria tersebut. Ia meminta seluruh personel lintas instansi dikerahkan.

"Dua hari ini (Sabtu-Minggu) semua harus bekerja. Kerahkan Satpol PP, BPBD, Damkar, Dishub, tenaga BHL, hingga perangkat kecamatan. Tidak ada yang boleh tidak bergerak. Bila perlu, 300 sampai 500 orang turun membersihkan," tegas Asri.

Baca Juga:

Ia juga menginstruksikan agar seluruh alat berat dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) dan pekerjaan non-prioritas sementara dialihkan ke titik-titik penanganan kebersihan, kecuali yang sedang menangani lokasi tertentu yang dianggap penting. Semua OPD diminta hadir dan berkontribusi, mengingat penilaian Adipura juga mencakup kebersihan kantor dinas dan fasilitas umum.

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Pj Sekdaprov Sumut: OPD Jangan Alergi Pemeriksaan BPK
Misran Sihaloho Diberhentikan Sebagai Kadisdukcapil Deliserdang
OJK Sumut Sosialisasikan Roadmap TPAKD 2026-2030 di Balige
Pastikan Standar Higienitas, Wakil Wali Kota Tinjau Sejumlah Dapur SPPG di Tanjungbalai
Pemkab Deliserdang dan Pertamina Perketat Penyaluran LPG 3 Kg
Pemkab Deliserdang dan Pertamina Perketat Penyaluran LPG 3 Kg
komentar
beritaTerbaru