Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Senin, 19 Januari 2026

Dukung Mobilitas dan Wisata Libur Isra Mi’raj, KAI Divre I Sumut Siapkan 34.288 Tempat Duduk

Duga Munte - Selasa, 13 Januari 2026 16:47 WIB
292 view
Dukung Mobilitas dan Wisata Libur Isra Mi’raj, KAI Divre I Sumut Siapkan 34.288 Tempat Duduk
Foto: Humas Divre I Sumut
KA Putri Deli yang melayani Medan-Tanjung Balai di Stasiun.

Kehadiran layanan kereta api ini memudahkan masyarakat yang akan berwisata untuk menjangkau destinasi populer seperti Istana Maimun yang dekat dari Stasiun Medan atau Siantar Zoo yang ikonik dan tidak jauh dari Stasiun Siantar.

Bagi pelancong yang ingin menuju Danau Toba, Stasiun Siantar tetap menjadi pintu gerbang favorit untuk melanjutkan perjalanan darat ke Parapat.

Selain itu, para pencinta kuliner dapat menuju Stasiun Tebing Tinggi untuk menikmati Lemang legendaris atau menuju Stasiun Tanjung Balai untuk mengeksplorasi wisata pesisir Sungai Asahan.

Sementara itu, Stasiun Rampah memberikan kemudahan akses bagi masyarakat yang ingin menikmati keindahan garis pantai sepanjang Selat Malaka di daerah Serdang Bedagai.

KAI Divre I Sumatera Utara mengingatkan kepada masyarakat untuk merencanakan mobilitas mereka dengan segera memesan tiket kereta api melalui aplikasi Access by KAI atau laman booking.kai.id selagi masih tersedia.

"KAI Divre I Sumatera Utara berdiri sebagai urat nadi yang memastikan arus mobilitas masyarakat menjadi energi bagi pertumbuhan ekonomi daerah. Kami mengundang seluruh lapisan masyarakat untuk menjadikan kereta api sebagai mitra perjalanan utama yang aman dan efisien, demi mewujudkan konektivitas yang tidak hanya mengantarkan penumpang sampai tujuan, tetapi juga mengantarkan kemajuan bagi seluruh wilayah Sumatera Utara," kata Anwar. (**)

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
beritaTerkait
KAI Divre I Sumut Catat 52 Kasus Kecelakaan Pintu Perlintasan
Pasca Gempa, PT KAI Divre I Sumut, Pastikan Jembatan dan Rel KA Aman Dilintasi
Antisipasi Lonjakan Penumpang, PT KAI Divre I Sumut Tambah 9 Gerbong
komentar
beritaTerbaru