Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Rabu, 28 Januari 2026

Tingkatkan Kompetensi ASN, Pemprov Sumut Percepat Implementasi Corporate University

Danres Saragih - Senin, 26 Januari 2026 20:20 WIB
262 view
Tingkatkan Kompetensi ASN, Pemprov Sumut Percepat Implementasi Corporate University
Foto: Dok/wartawan
Foto Bersama: Pj Sekdaprov Sumut Sulaiman Harahap foto bersama usai memimpin Rapat Percepatan Implementasi Sumut Corporate University (CORPU) di Ruang Rapat I lantai 2 Kantor Gubernur Sumut Jalan Diponegoro Kota Medan, Senin (26/1/2026).

Sementara itu, Kepala BPSDM Sumut Agustinus Panjaitan melaporkan bahwa pengembangan kompetensi ASN saat ini bukan lagi sekadar kewajiban administratif, melainkan telah menjadi instrumen strategis untuk memastikan birokrasi daerah mampu menjawab tantangan pembangunan yang semakin kompleks, dinamis dan lintas sektor.

Ia menyampaikan, percepatan implementasi Sumut Corporate University bertujuan meningkatkan kompetensi SDM secara terintegrasi, mendukung pencapaian tujuan strategis organisasi, mengakselerasi program kerja tahun anggaran, meningkatkan efisiensi dan fleksibilitas pembelajaran, serta membangun budaya belajar.

"Selain itu, meningkatkan pemahaman para kepala perangkat daerah terhadap tujuan percepatan implementasi Sumut Corpu, serta mendorong sinergitas OPD dalam mendukung Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) Sumut," pungkasnya.

Rapat yang juga diselenggarakan secara daring itu turut dihadiri Deputi Bidang Transformasi Pembelajaran ASN LAN RI yang diwakili Kasubdit Perencanaan Kebutuhan Pengembangan Kompetensi dan Pembinaan Pusat Unggulan LAN RI Rizky Fitria, para staf ahli, asisten, seluruh kepala perangkat daerah Provinsi Sumut, serta BKPSDM kabupaten/kota se-Sumut. (*)

Editor
: Robert Banjarnahor
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Waspadai Penipuan Mengatasnamakan Ajudan Kapolres Labuhanbatu
Pemprov Sumut Percepat Implementasi Corporate University
Jabatan Kepala SMA, SMK dan SLB Negeri di Sumut Hanya 2 Periode
Nama AK Mencuat, Pengamat Hukum Desak APH Tegas Berantas Judi di Sumut
Jaksa Kejari Labuhanbatu Turun ke SMPN 1 Rantau Selatan
Ahli Waris ASN Tapteng Terima JHT dan JKT PT TASPEN
komentar
beritaTerbaru