Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Kamis, 29 Januari 2026

Gemalaki Demo Desak Polda Sumut Tertibkan Galian C di Batubara

Tumpal Manik - Kamis, 29 Januari 2026 20:30 WIB
122 view
Gemalaki Demo Desak Polda Sumut Tertibkan Galian C di Batubara
Foto:harianSIB.com/Tumpal Manik
AKSI DEMO: Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Gemalaki menggelar aksi demo di depan Mapolda Sumut, Kamis (29/1/2026).

Kepala Desa Benteng Jaya, yang secara administratif dan moral seharusnya bertanggung jawab menjaga wilayah, melindungi kepentingan masyarakat, serta memastikan setiap aktivitas usaha berjalan sesuai hukum.

Marulian menyampaikan tuntutan aksi mereka, mendesak Polda Sumatera Utara segera memanggil dan memeriksa seluruh pihak pengelola aktivitas Galian C di Desa Perjuangan, Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batubara.

Lalu menuntut Polda Sumatera Utara mengusut tuntas dugaan keterlibatan oknum aparat penegak hukum.

Menuntut Polda Sumatera Utara dan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumatera Utara memanggil dan memeriksa Camat Sei Balai serta Kepala Desa Perjuangan.

Menuntut penghentian total dan penutupan seluruh aktivitas Galian C ilegal di Desa Perjuangan

Terakhir, segera melakukan penyitaan alat berat, kendaraan operasional dan sarana pendukung lainnya.

Terpisah, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Ferry Walintukan saat dikonfirmasi aksi demo tersebut mengatakan akan mengecek tuntutan tersebut. "Kita cek dulu," jawabnya singkat. (*)

Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Distamben Provinsi Didesak Tertibkan Galian C di Kampung Padang Desa Simpang Empat, Sei Rampah
Dinas Pertambangan Sumut Diminta Tertibkan Galian C di Desa Sinar Nagamariah
Satpol PP Taput Tertibkan Galian C di Siatas Barita
Wabup Nisel Tertibkan Galian C Liar
DPRDSU Desak Distamben Bentuk Tim Terpadu Gelar Razia Tertibkan Galian C Ilegal
Warga Harapkan Pemkab Asahan Tertibkan Galian C di Silomlom
komentar
beritaTerbaru