Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Jumat, 30 Januari 2026

Tak Paksa Anggota Dukung Prabowo-Sandi, SBY Dinilai Mencoba Realistis

- Kamis, 15 November 2018 19:53 WIB
950 view
Jakarta (SIB) -Sikap keluarga Yudhoyono sebagai elite tertinggi di Partai Demokrat (PD) yang membebaskan kader partai itu untuk mendukung pasangan capres-cawapres mana pun di Pilpres 2019 ditanggapi oleh Juru Bicara TKN Jokowi-KH Ma'ruf Amin, Arya Sinulingga.

Menurut Arya, sikap tersebut adalah perwujudan realisme.

"Mereka realistis bahwa memang caleg-calegnya, basis massa caleg-calegnya itu tidak semua ke Pak Prabowo. Jadi ini hal yang realistis yang mereka ambil," kata Arya, Rabu (14/11).

Untuk diketahui, PD sebenarnya merupakan bagian dari koalisi pengusung Prabowo-Sandiaga. Namun baik Ketua Umum PD, Susilo Bambang Yudhoyono, maupun kedua putranya Edhie Baskoro dan Agus Harimurti, tak memaksa kader untuk mendukung pasangan itu. Bagi Arya, kondisi ini menunjukkan bahwa koalisi Prabowo-Sandi tak solid. Sementara di sisi lain, kubu Jokowi-KH Ma'ruf Amin, justru semakin solid.

"Soliditas itu nyata ya. Dari parpol pendukung, semuanya solid. Riilnya begitu," kata Arya.

"Kondisi di lapangan ya begitu. Bahkan Soetrisno Bachir (elite Partai Amanat Nasional) juga mendukung Jokowi-KH Ma'ruf Amin kan," tambahnya.

Walau demikian, Arya mengatakan pihaknya takkan terbuai dengan dukungan pihak lawan itu. Semua parpol pendukung Jokowi-KH Ma'ruf disebutnya akan terus total bekerja. (SP/h)
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru