Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Jumat, 04 Juli 2025

Keluarga Besar PDI Perjuangan Kota Medan Bagi Sembako kepada Korban Banjir Rob

Redaksi - Sabtu, 04 Desember 2021 21:04 WIB
350 view
Keluarga Besar PDI Perjuangan Kota Medan Bagi Sembako kepada Korban Banjir Rob
Foto SIB/Dok/Humas PDI Perjuangan
Serahkan : Pengurus DPD Sumatera Utara dan DPC PDI Perjuangan Medan menyerahkan bantuan Sembako kepada korban banjir Rob, kemarin di halaman Masjid Al-Hijrah Kelurahan Besar Kecamatan Medan Labuhan. 
Medan (harianSIB.com)
Keluarga Besar PDI Perjuangan membagikan sembako kepada warga korban banjir rob di halaman Masjid Al-Hijrah Kelurahan Besar Kecamatan Medan Labuhan. Selain itu, sembako juga diberikan ke Panti Jompo Yayasan Guna Budi Bakti dan Panti Asuhan Bhakti Luhur.

"Sembako ini adalah bentuk kepedulian PDI Perjuangan kepada rakyat, kepada anak-anak panti asuhan, lansia dan terutama warga korban banjir," ujar Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Utara Rapidin Simbolon didampingi Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Medan Hasyim SE kepada Jurnalis Koran SIB Desra Gurusinga, Sabtu (4/12/2021).

Kepada warga korban banjir rob, Simbolon menyampaikan keprihatinannya. "Kami dari PDI Perjuangan turut bersimpati terhadap korban banjir Rob yang melanda kawasan ini. Kami terus mendorong agar ada langkah konkrit dari Pemko Medan," ujarnya.

Sementara itu, Hasyim SE menjelaskan bantuan itu diberikan dalam rangkaian kegiatan Pendidikan Kader Pratama (PKP). Adapun bantuan Sembako itu meliputi beras, minyak goreng, telur, susu, mie instan. "Ada juga uang tunai untuk panti asuhan dan panti jompo," sebutnya.

Tampak hadir dalam kegiatan itu, Sekretaris DPD Soetarto dan sejumlah pengurus DPD antara lain Meinartiy Bangun, Sarma Hutajulu dan Meriahta Sitepu. Ada juga sejumlah jajaran pengurus DPC Partai, seperti Margaret MS, Tumpal Napitupulu, Felixianus Simbolon, Agus Kurniawan, Riana, dan Henni Karo. (*)

Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru
Kantor Bawaslu Labura Terbakar

Kantor Bawaslu Labura Terbakar

Aekkanopan(harianSIB.com)Kantor Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) di Kelurahan Aekkanopan, Kecama