Sabtu, 27 Juli 2024

Petugas Gabungan TNI-Polri dan Satpol PP Padangsidimpuan Gelar Operasi Yustisi

Redaksi - Minggu, 07 Februari 2021 20:09 WIB
376 view
Petugas Gabungan TNI-Polri dan Satpol PP Padangsidimpuan Gelar Operasi Yustisi
Foto: SIB/Sarliman Manurung
Tim Gabungan TNI, Polri dan Satpol PP Padangsidimpuan saat menggelar operasi yustisi penegakan disiplin Prokes Covid-19 di Jalan Serma Lian Kosong Kota Padangsidimpuan, Selasa (2/2).
Padangsidimpuan (SIB)
Operasi yustisi penegakan disiplin Protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 dipusatkan di Jalan Serma Lian Kosong Kecamatan Padangsidimpuan Utara Kota Padangsidimpuan, Selasa (2/2) . Petugas Gabungan TNI, Polri dan Satpol PP Kota Padangsidimpuan imbau masyarakat khususnya masyarakat Kota Padangsidimpuan terapkan 4 M yaitu menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan Menghindari kerumunan.

Kabag Ops Polres Padangsidimpuan Kompol Ahmad Fauzi KS yang memimpin operasi yustisi mengatakan, operasi yustisi yang melibatkan personil dari Kodim 0212/TS, personil dari Polres Padangsidimpuan dan personil Satpol PP Kota Padangsidimpuan bertujuan untuk menindaklanjuti Peraturan Walikota (Perwal) Padangsidimpuan tentang Penerapan Disiplin bagi masyarakat dan Penegakan Hukum Prokes supaya masyarakat terhindar dari Covid-19.
“Diharapkan dengan dilaksanakannya operasi ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mematuhi Prokes di tengah Pandemi Covid-19 serta dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif khususnya di Kota Padangsidimpuan sebagai wilayah hukum Polres Padangsidimpuan,” ujarnya.

Dalam operasi tersebut tambah Kompol Ahmad Fauzi KS, petugas gabungan memberikan teguran keras kepada sejumlah pelanggar Prokes yang terjaring pada operasi yustisi tersebut.

Pantauan SIB dalam operasi tersebut petugas tetap mengedepankan pendekatan humanis saat melakukan penegakan disiplin Prokes dan mengimbau masyarakat maupun pengendara yang melintas agar selalu menerapkan secara disiplin Prokes 4 M, yaitu selalu menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan selalu Menghindari kerumunan. (G05/c)

Sumber
: Hariansib edisi cetak
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Polres Taput Tetapkan 2 Orang Terduga Pelaku Judi Togel Sebagai Tersangka
Polres Belawan dan Tim Baharkam Polri Tinjau Jalur Pipa BBM Pertamina
Wushu Sanda Sumut Gelar TC di China Persiapan PON 2024
Bupati Sergai Pimpin Apel Kesiapan Antisipasi Bencana Karhutla Tahun 2024
Amnesty International Temukan Polri Beli Alat Sadap Israel Lewat Singapura
Sosok Inisial T Diduga Pengendali Judi Online di Indonesia
komentar
beritaTerbaru
Gen Z Terjerat Pinjol

Gen Z Terjerat Pinjol

Jakarta (SIB)Otoritas Jasa Keuangan menyebut generasi muda atau gen Z banyak terjerat pinjaman online (pinjol). Hal ini disebabkan lantaran

Ekonomi