Sabtu, 26 April 2025

HP China Tampil Mirip iPhone 16, Yuk Lihat Spesifikasinya

Redaksi - Rabu, 23 Oktober 2024 10:11 WIB
94 view
HP China Tampil Mirip iPhone 16, Yuk Lihat Spesifikasinya
Ist/SNN
iPhone
Jakarta (harianSIB.com)

Desain ponsel populer dilaporkan diterapkan pabrikan HP China Oppo Find X 8 dengan tombol khusus untuk mengakses kamera dengan cepat. Tren ini mengikuti langkah yang diperkenalkan oleh iPhone 16.

Dikutip dari CNBC Indonesia, Oppo Find X8 Pro dikatakan akan mengusung layar lebih besar berukuran 6,78-inci dengan lengkungan di sisi nya. Layar itu memiliki refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan maksimum 4.500 nits.

Baca Juga:

Sementara itu, Find X8 reguler akan mematrikan layar 6,59-inci dengan tampilan OLED yang rata. Refresh rate-nya 120Hz dengan tingkat kecerahan juga 4.500 nits.

Oppo Find X8 dan X8 Pro dikatakan akan meluncur pada 24 Oktober. Bocoran spesifikasinya sudah wara-wiri di internet. Teaser promosi resminya juga sudah mengemuka. Singkap selengkapnya, dikutip dari Gizmochina, Selasa (22/10/2024).

Baca Juga:

Oppo Find X8 akan menggunakan chipset Dimensity 9400, dilengkapi RAM LPDDR5x dan penyimpanan UFS 4.0. Ponsel ini mematrikan baterai berkapasitas 5.630mAh yang mendukung pengisian daya 80W (kabel) dan 50W (nirkabel).

Kamera depannya 32MP dengan sensor Sony MX615. Sementara kamera utamanya mengusung triple-camera, masing-masing 50MP (OIS, wide), 50MP (ultrawide), dan 50MP (telephoto periskop 3x, OIS).

Model ini dikatakan juga memiliki sertifikasi anti air IP68 dengan lapisan pelindung Corning Gorilla Glass. Opsi RAM/memori yang bisa dipilih masing-masing 12GB/256GB, 12GB/512GB, 16GB/256GB, 16GB/512GB, serta 16GB/1TB.

Adapun varian warnanya masing-masing Starry Black, Breeze Blue, Light White, dan Bubble Pink.

Sementara itu, model yang lebih premium Find X8 Pro dikatakan menggunakan chipset Dimensity 9400, dengan RAM LPDDR5x, serta penyimpanan UFS 4.0. Kapasitas baterainya 5.910mAh dengan kapabilitas pengisian daya 80W (kabel) dan 50W (nirkabel).

Kamera depannya juga 32MP dengan sensor Sony MX615. Lalu kamera belakangnya masing-masing 50MP (OIS, wide), 50MP (ultrawide), 50MP (telephoto periskop 6x, OIS). Tombol 'Quick Capture' mirip 'Camera Control' pada iPhone 16 secara eksklusif terpatri pada model ini.

Sertifikasi IP68 juga tersemat pada model ini dengan lapisan pelindung Corning Gorilla Glass. Konfigurasi RAM/memori yang tersedia 12GB/256GB, 12GB/512GB, 16GB/256GB, 16GB/512GB, serta 16GB/1TB. Opsi warnanya Starry Black, Breeze Blue, Light White.

Kedua model ini menyematkan pemindai sidik jari di bawah layar, dual speaker, NFC, serta mengusung sistem operasi Android 15 dengan antarmuka ColorOS 15.

Berbagai bocoran ini belum 100% benar hingga Oppo Find X8 dan X8 Pro diumumkan resmi pada 24 Oktober ini. (*)

Editor
: Robert Banjarnahor
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru