Jumat, 25 April 2025

Perayaan HUT ke-54 GKPS Sidorame Dirangkai dengan Pelantikan 11 Syamas

Redaksi - Senin, 25 Oktober 2021 17:57 WIB
834 view
Perayaan HUT ke-54 GKPS Sidorame Dirangkai dengan Pelantikan 11 Syamas
(Foto: Dok/GKPS Sidorame)
KUE HUT: Pengkhotbah Pdt J Sipayung, Pengantar Jemaat St Johannes Sinaga, Wapem St Risben Purba, Sekretaris Jemaat St Andar Sando, Bendahara St Andi Saragih dan lainnya memotong kue pada perayaan HUT GKPS, Minggu (24/10) di GKPS Sidorame
Medan (SIB)
Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-54 Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) Sidorame, Minggu (24/10) berlangsung sederhana dengan tetap mengikuti protokol kesehatan (Prokes). Acara juga dirangkai dengan pelantikan 11 calon syamas GKPS Sidorame.

Pdt J Sipayung STh dalam khotbahnya mengajak jemaat GKPS Sidorame jangan hanya merayakan HUT secara seremonial semata, tetapi haruslah menjadi jemaat yang berbuah dan menjadi berkat. "Hingga saat ini sudah 54 tahun GKPS Sidorame.

Dilihat dari umur manusia umur itu sudah dewasa bahkan sudah tua. Karena itu jadilah jemaat yang saling kasih mengasihani satu dengan yang lain sehingga nama Tuhan dipermuliakan," harapnya.

Pengantar Jemaat St Ir EJohannes Sinaga dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh jemaat GKPS yang telah berpartisipasi sehingga acara HUT dapat berjalan dengan khidmat.

Dia mengatakan, perayaan ulang tahun dilaksanakan selain mensyukuri berkat berkat Tuhan, juga untuk mencari dana kas kuria yang sudah kosong akibat pandemi Covid-19. "Target kita yang akan dikumpulkan melalui janji iman Rp55 juta.

Terimakasih atas partisipasi jemaat semoga apa yang kita cita-citakan dapat tercapai dan pandemi Covid-19 segera berlalu," harapnya.

Di acara HUT itu juga dilakukan pemotongan kue ulang tahun oleh Pengantar Jemaat dan diberikan kepada Pengkhotbah Pdt J Sipayung demikian seterusnya kepada pengurus dan dibagi-bagikan kepada seluruh jemaat.

Adapun nama 11 calon-calon syamas (Csy) yang dilantik adalah Rossally Anny Panggabean, Lenni Santi Lbn Tobing, Rika Bambang Saragih, Florida Nirma Damanik, Henry Sitio, Hery Purba, Hevery Wisdi Purba, Hotma Tiur Sinaga, Rika Feramayanti Sipayung, Rina Sri Ervina Saragih dan Sartika Dewi Saragih.

Hadir dalam acara itu Wapem St Risben Purba, Sekretaris Jemaat St Andar Sando Sinaga, Bendahara St Andi Saragih, St Semli Sipayung, dr Birma Saragih, St SM Purba, St Saut Pakpahan, St EO Purba, St Kristian Silalahi dan lainnya. (A13/a)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru
Gedung DPRD Labura Diresmikan

Gedung DPRD Labura Diresmikan

Aekkanopan(harianSIB.com)Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Labuhan Batu Utara (Labura) melaksanakan halal bihalal di Kantor DPRD Labura,