Jumat, 25 April 2025

Truk Pengangkut Batu Padas Terbalik di Siarangarang, Sopir Tewas di Tempat

Redaksi - Sabtu, 02 September 2023 19:53 WIB
594 view
Truk Pengangkut Batu Padas Terbalik di Siarangarang, Sopir Tewas di Tempat
Foto: Dok/Humas Polres Tapanuli Utara
OLAH TKP: Petugas dari Unit Laka Lantas Polres Tapanuli Utara melakukan olah TKP di lokasi tempat kejadian terbaliknya truk pen
Tapanuli Utara (harianSIB.com)
Truk Mitsubishi Colt Diesel mengangkut batu padas dari lokasi galian C, terbalik di Jalan Tani, Dusun Siarangarang Desa Parbaju Tonga, Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput).
Akibat kejadian itu, sopir truk bernama Rap Olo Marbagi Hutabarat (43), warga Aek Rangat Hutabarat, Kelurahan Partali Toruan, Kecamatan Tarutung, tewas di tempat kejadian tertimpa truk.
Kapolres Taput AKBP Johanson Sianturi melalui Kasat Lantas AKP Dahnial Saragih, yang dimintai konfirmasi wartawan, Sabtu (2/9/2023), menjelaskan, kecelakaan tersebut terjadi pada Kamis (31/8/2023), di Jalan Tani, Dusun Siarangarang Desa Parbaju Tonga, Kecamatan Tarutung.
"Menurut keterangan seorang saksi yaitu Simon Fredon Hutabarat (33), yang melihat peristiwa tersebut, kecelakaan terjadi saat mobil dump truk yang dikemudikan korban mengalami kerusakan akibat ss roda patah. Akibatnya, mobil tidak bisa naik karena kondisi jalan menanjak," jelasnya.
Karena mobil tidak dapat naik, lanjutnya, mobil dump truk tersebut mundur. Saat korban mengetahui hal itu, korban melompat dari mobil dan ternyata mobil terbalik ke arah korban melompat dan menimpa korban.
"Akibatnya, korban mengalami luka-luka di kepala dan sekujur tubuhnya dan seketika itu meninggal dunia di tempat," jelasnya.
Saragih mengatakan, Unit Laka Lantas Polres Tapanuli Utara sudah melakukan olah TKP, memeriksa saksi-saksi dan mengamankan kendaraan untuk melakukan penyelidikan atas peristiwa tersebut.
"Korban telah dievakuasi dan langsung divisum. Setelah selesai divisum, jenazah korban diserahkan kepada keluarga," katanya. (F3)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru
Gedung DPRD Labura Diresmikan

Gedung DPRD Labura Diresmikan

Aekkanopan(harianSIB.com)Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Labuhan Batu Utara (Labura) melaksanakan halal bihalal di Kantor DPRD Labura,