Jumat, 25 April 2025

PBSI Tebingtinggi Ikuti Kejuaraan Bulutangkis Tingkat Sumatera Utara

JA Bangun - Senin, 28 Oktober 2024 20:34 WIB
70 view
PBSI Tebingtinggi Ikuti Kejuaraan Bulutangkis Tingkat Sumatera Utara
Foto dok / Dinas Kominfo
SAPA : Pj Wali Kota Tebingtinggi Moettaqien Hasrimi menyapa atlet bulu tangkis di rumah dinas Wali Kota Jalan Sutomo, Senin (28/10/2024).
Tebingtinggi (harianSIB.com)
Pengurus Besar Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI) Tebingtinggi mengikuti kejuaraan bulutangkis tingkat Provinsi Sumatera Utara, yang akan digelar 5 - 10 November 2024 di GOR PBSI Sumut, Kota Medan.

"Saya mewakili Pemko Tebingtinggi mendukung penuh keikutsertaan Tebingtinggi dalam kejuaraan bulutangkis. Capailah hasil yang maksimal," kata Pj Wali Kota Moettaqien Hasrimi saat menerima audiensi PB PBSI Tebingtinggi dan atlet di rumah dinas Wali Kota Jalan Sutomo, Senin (28/10/2024).

Diterangkan Ketua PB PBSI Tebingtinggi,Gho Kian Tjai, ada 22 atlet yang mengikuti kejuaraan ini, mulai dari SD hingga SMA, dan 3 orang pelatih serta tim offisial.

Baca Juga:

"Semua golongan pertandingan diikuti, kecuali Taruna usia 16 tahun. Kita harap Pemko Tebingtinggi memberikan dukungan berupa bus untuk memberangkatkan atlilet," katanya.(*)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru
Gedung DPRD Labura Diresmikan

Gedung DPRD Labura Diresmikan

Aekkanopan(harianSIB.com)Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Labuhan Batu Utara (Labura) melaksanakan halal bihalal di Kantor DPRD Labura,