
Bobby Nasution Harapkan HKBP Sumut Terus Bantu Pemerintah Berantas Narkoba dan Judi
Medan(harianSIB.com)Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution meminta pengurus gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) di Sumut, dapat
Kegiatan yang diawali dengan tarian budaya lokal (local wisdom) yakni tarian Tortor yang merupakan salah satu budaya kebanggaan masyarakat Sumut, menjadi saksi kebersamaan dan semangat kekeluargaan di internal LSM Terkams.
Dalam kegiatan ini, Samsul Bahri ST, kembali mendapatkan mandat untuk menahkodai DPP LSM Terkams periode 2025-2030 melalui E-Votting yang diikuti oleh jajaran Dewan Pengurus Kabupaten dan Kota se-Sumut.
Baca Juga:
Kedatangan Ketua DPP LSM Terkams beserta rombongan disambut hangat oleh Ketua Panitia sekaligus Ketua DPC LSM Terkams Sergai, M Sudandi.
Ketua DPC Terkams Sergai, M Sudandi dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan menjadi tuan rumah acara.
Baca Juga:
"Terima kasih saya ucapkan atas diberikannya kepercayaan menjadi tuan rumah Milad ke 5 LSM Terkams. Acara semeriah ini terlaksana berkat kerjasama tim dan dukungan penuh dari pengurus pusat," ujarnya.
Sementara itu, Samsul Bahri ST, mengungkapkan rasa syukur atas kekompakan seluruh dewan pengurus LSM Terkams se-Sumatera Utara.
"Terima kasih atas kerjasama seluruh dewan pengurus, mudah-mudahan ke depan kita semakin kompak dan solid untuk berkontribusi bagi masyarakat dan tentunya bagi LSM Terkams sendiri" katanya.
Terpisah, anggota DPRD Sergai, H Syahlan Siregar ST, turut mengapresiasi terselenggaranya Milad ke 5 LSM Terkams yang berjalan penuh kehangatan dan kekeluargaan. Dia juga menyatakan kesiapannya dalam berkolaborasi demi kepentingan rakyat.
"Saya yakin dengan kerjasama dan kekompakan LSM Terkams, kita bisa semakin jaya dalam memberantas korupsi dan menjalankan misi kemanusiaan. Saya siap berkolaborasi untuk mendukung program Presiden RI serta kepentingan rakyat," tegas Sahlan, sembari mengucapkan selamat Milad ke 5 LSM Terkams Sumut.
Sebagai wujud kepedulian sosial, acara ini juga menyelenggarakan santunan bagi anak yatim dan kaum dhuafa di Kecamatan Telukmengkudu, menegaskan komitmen LSM Terkams dalam membantu sesama.
Selain tokoh-tokoh yang telah disebutkan, acara ini turut dihadiri oleh H Simbolon ST (Ketua DPD LSM Terkams Sumut), Magdalena Panjaitan (Ketua Srikandi LSM Terkams Sumut), Marwan Ali (Anggota DPRD Sergai Fraksi PPP), dan Ahmad Muliadi perwakilan Polsek Perbaungan, serta elemen masyarakat lainnya.
Milad ke-5 LSM Terkams Sumut diharapkan menjadi momen strategis untuk memperkuat sinergi antara lembaga, pemerintah, dan masyarakat dalam upaya memberantas korupsi serta meningkatkan kesejahteraan rakyat. (*)
Medan(harianSIB.com)Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution meminta pengurus gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) di Sumut, dapat
Simalungun(harianSIB.com)SMAN 2 Bandar Kabupaten Simalungun merayakan Paskah dengan menggelar bakti sosial memberikan bantuan sembako kepada
Medan(harianSIB.com)Polsek Sunggal mengamankan 128 siswa SMK dan SMA dari 26 sekolah di Kota Medan dan sekitarnya saat terlibat tawuran di J
Jakarta(harianSIB.com)Langkah politik mengejutkan datang dari Forum Purnawirawan Prajurit TNI yang secara terbuka menyerukan pencopotan Waki