Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Minggu, 20 Juli 2025

Tekan Stunting, Regal Springs Indonesia Salurkan Tilapia Melalui Program "Genting" di Sergai

Rimpun H Sihombing - Kamis, 17 Juli 2025 13:49 WIB
356 view
Tekan Stunting, Regal Springs Indonesia Salurkan Tilapia Melalui Program "Genting" di Sergai
Foto Dok/Regal Springs Indonesia
SALURKAN : Community Officer Regal Springs Indonesia, Syahrial bersama Kepala Dinas P2KBP3A Sergai, dr Helmi Nur Iskandar menyalurkan makanan olahan bergizi untuk anak beresiko stunting di Kecamatan Tanjunberingin, Sergai, Rabu (16/7/2025).

Sebelumnya, Koordinator Balai Penyuluh KB Kecamatan Tanjungberingin, Nurtiana Ginting menjelaskan bahwa trimming meat ikan tilapia yang disalurkan oleh Regal Springs Indonesia diolah para kader stunting di 8 desa Dapur Dahsyat (Dapur sehat atasi stunting).


"Makanan hasil olahan ini selanjutnya disalurkan langsung ke rumah anak-anak penerima manfaat," katanya.

Kepala Desa Pekan Tanjungberingin, Indra Syahputra menyampaikan bahwa salah satu makanan favorit anak-anak adalah bakso ikan tilapia.

Baca Juga:

"Kami sangat mengapresiasi dan berharap ke depan bisa mendapatkan dukungan makanan bergizi hasil olahan ikan tilapia dalam jumlah lebih banyak untuk anak-anak di desa kami," ujarnya.

Program Genting sendiri merupakan program nasional yang digagas oleh Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga (Kemendukbangga)/BKKBN, dan resmi diluncurkan pada 5 Desember 2024 lalu.

Baca Juga:

Setiap kabupaten/kota di Indonesia telah diberikan target sasaran. Kabupaten Sergai menjadi salah satu daerah yang berkomitmen kuat dalam menyukseskan program tersebut. (*)

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru