Sabtu, 26 April 2025

Natal dan Tahun Baru, Libur Sekolah di Medan, 21 Desember 2024 Sampe 5 Januari 2025.

Tanda Monang Pasaribu - Jumat, 20 Desember 2024 16:27 WIB
478 view
Natal dan Tahun Baru, Libur Sekolah di Medan, 21 Desember 2024 Sampe 5 Januari 2025.
B1/Muhammad Reza
Ilustrasi libur sekolah.
Medan (harianSIB.com)

Sehubungan Hari Natal dan Tahun Baru, libur sekolah tingkat TK, SD, dan SMP negeri dan swasta se - Kota Medan, 21 Desember 2024 sampai 5 Januari 2025.


Demikian dikatakan Kadisdikbud Kota Medan melalui Sekretaris Andy Yudhistira kepada SIB di Medan, Jumat (20/12/2024).

Baca Juga:

Menurutnya, libur sekolah akhir tahun 2024 selama 11 hari dan libur awal tahun 2025 selama 5 hari tersebut agar dimanfaatkan sebaik - baiknya.


Dikatakan, para siswa selama libur sekolah sebaiknya mengerjakan tugas sekolah atau PR yang diberikan para guru.

Baca Juga:

"Nikmati liburan sekolah dengan penuh kegembiraan, namun seluruh tugas - tugas sekolah harus dikerjakan," harapnya.


Terpisah Kadisdik Sumut melalui Sekretaris Rudy Fahrizal menyebutkan, dalam rangka Natal dan Tahun Baru, libur sekolah tingkat SMA dan SMK negeri dan swasta se - Kota Medan, 22 Desember - 5 Januari 2025.


Katanya, permulaan masuk sekolah usai libur Natal dan Tahun Baru dimulai secara serentak, tanggal 6 Januari 2025.


Diimbau kepada segenap peserta didik atau siswa untuk tidak memperpanjang liburan sekolah, karena libur selama 15 hari dinilai sudah cukup memadai.(**)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru