Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Rabu, 28 Januari 2026

Tim JCS dan Unit Resmob Polrestabes Medan Ringkus Pelaku Begal di Percut Sei Tuan

Roy Surya D Damanik - Selasa, 27 Januari 2026 15:54 WIB
317 view
Tim JCS dan Unit Resmob Polrestabes Medan Ringkus Pelaku Begal di Percut Sei Tuan
Foto Dok/Polrestabes Medan
BEGAL: Pelaku begal, Ridho Syahputra diamankan di Mako Sat Reskrim Polrestabes Medan, Selasa (27/1/2026).

Medan(harianSIB.com)

Tim Opsnal Unit Resmob Sat Reskrim dan Tim JCS Polrestabes Medan menangkap seorang pelaku begal, Ridho Syahputra (21) warga Jalan Sidomulyo, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deliserdang.

Kanit Resmob Satreskrim Polrestabes Medan, AKP Eko Sanjaya didampingi Panit Opsnal Ipda Richard Derio Siahaan saat dikonfirmasi, Selasa (27/1/2026) mengatakan, pelaku Ridho bersama empat rekannya diduga melakukan pembegalan di Jalan Pembangunan, Lorong Salam, Desa Kolam, Kecamatan Percut Sei Tuan pada, Sabtu (17/1/2026).

"Keempat pelaku lainnya berinisial F, Z, J dan A kini masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) kita," kata Eko dengan tegas.

Lanjutnya, Tim Opsnal Unit Resmob beserta Tim 2 JCS Polrestabes Medan mendapat informasi bahwasanya salah seorang pelaku, Ridho Syahputra sedang berada di sekitaran Jalan Sidomulyo. Tim bergerak ke lokasi dan berhasil meringkus pelaku Ridho saat berada di depan rumahnya, tepatnya di pinggir jalan.

Baca Juga:
"Saat diintrogasi, pelaku dan empat rekannya melakukan pembegalan terhadap korban bernama Renol Efendi. Dimana korban dihadang kelima pelaku saat melintas di Jalan Pembangunan. Renol terjungkal dari sepeda motornya hingga mengalami luka. Salah seorang pelaku mengacungkan senjata tajam sehingga korban kabur meninggalkan sepeda motor Honda PCX miliknya," jelasnya.

Diungkapkan AKP Eko, pelaku Ridho berperan membawa sepeda motor korban. Sedangkan F berperan mengancam korban dengan senjata tajam, Z dan J berperan sebagai joki, dan A berperan pemantau situasi.

Editor
: Wilfred Manullang
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Dua Pelaku Begal Diringkus Polsek Dolokmerawan
Tim Pegasus Polrestabes Medan Ringkus 2 Tersangka Curanmor
Dua Pelaku Penganiayaan Raradodo Ditangkap Personil Sat Reskrim Polres Nisel
Ops Zebra Toba 2018, Satlantas Polrestabes Medan Tilang Puluhan Kendaraan
Antisipasi Aksi Bunuh Diri, Barang Milik Tahanan Polrestabes Medan Disita
30 Oktober-12 November, Sat Lantas Polrestabes Medan Gelar Ops Zebra Toba 2018
komentar
beritaTerbaru