Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan
Jumat, 30 Januari 2026

Lakalantas di Sergai, 1 Tewas 1 Luka

Bonny Wenles Adimanta Sembiring - Jumat, 30 Januari 2026 19:29 WIB
160 view
Lakalantas di Sergai, 1 Tewas 1 Luka
Foto Dok/Satlantas Polres Tebingtinggi
TINJAU KORBAN : Personel Unit Laka Sat Lantas Polres Tebingtinggi sewaktu meninjau korban yang meninggal dunia, usai mengalami Lakalantas maut di Jalinsum Medan-Tebingtinggi, tepatnya di kawasan Desa Payabagas, Kabupaten Sergai, Kamis (29/1/2026) malam.

Tebingtinggi(harianSIB.com)

Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) antara sepeda motor Honda Vario BK 5328 NAV dengan truk yang tidak diketahui identitasnya terjadi di Jalinsum Medan-Tebingtinggi, tepatnya di kawasan Desa Payabagas, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai), Kamis (29/1/2026) malam.

Akibat peristiwa tersebut, seorang penumpang sepeda motor bernama Novita Sari Manurung (28) diketahui meninggal dunia di lokasi kejadian. Sedangkan pengendara motor, Paidaon Hamonangan Siagian (30) menderita luka ringan di bagian lengan dan kaki sebelah kiri.

Kasat Lantas Polres Tebingtinggi, AKP Lidya Gultom melalui Kanit Laka Ipda Sandro Sinaga yang dikonfirmasi harianSIB.com, Jumat (30/1/2026), membenarkan kecelakaan maut itu.

Dikatakan Sandro, awalnya sekira pukul 22.30 WIB, sepeda motor matic yang dikemudikan Hamonangan Siagian melaju dari arah Medan menuju Tebingtinggi dengan kecepatan sedang.

Baca Juga:
Sesampainya di lokasi, pengendara roda dua itu diduga kurang konsentrasi dalam berkendara serta tidak memperhatikan laju truk yang datang dari arah berlawanan, sehingga tabrakan tak dapat terhindarkan.

"Berdasarakan cek olah TKP dan keterangan para saksi, body sebelah kanan motor diketahui berbenturan keras dengan bak sebelah kanan truk sehingga membuat penumpang motor terjatuh ke sebelah kanan ruas jalan dan terlindas roda belakang truk, serta meninggal dunia di lokasi. Sementara, pengemudi motor hanya menderita luka ringan di area lengan dan kaki kiri," ungkapnya.

Editor
: Robert Banjarnahor
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Tronton Tabrak Pengendara Sepeda Motor di Jalinsum, Korban Alami Patah Kaki
Bus TNI AL Kecelakaan di Jalan Tol Belmera
Hindari Pikap, Pengendara Suzuki FU Dilarikan ke RSUD Pandan
Lakalantas di Sergai, 1 Tewas 1 Luka-luka
Suami Istri Tewas Tabrakan di Jalinsum Desa Damulipekan Labura
Truk dan Honda Vario Tabrakan di Labura, Dua Tewas
komentar
beritaTerbaru