Minggu, 28 April 2024

ASN dan Pangulu di Simalungun Diminta Tidak Terlibat Politik Praktis

Redaksi - Selasa, 30 Januari 2024 21:02 WIB
ASN dan Pangulu di Simalungun Diminta Tidak Terlibat Politik Praktis
Foto: Ist/harianSIB.com
Ilustrasi aparatur sipil negara (ASN) 
Simalungun (SIB)
Seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Simalungun beserta pangulu atau kepala desa diminta untuk tidak terlibat politik praktis pada Pemilu 2024.
Hal itu ditegaskan Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi Pendidikan dan Pelatihan Bawaslu Simalungun, Purba Diamanson Purba kepada wartawan di Pamatangraya, Senin (29/1). “Semua ASN dan pangulu agar tetap netral pada masa kampanye ini," katanya.
Menurutnya, penegakan integritas dan netralitas di kalangan ASN maupun pangulu adalah harga mati. Bahkan, ASN dan pangulu sejatinya sebagai pengayom masyarakat dalam menjaga suasana kondusif. Pemilu merupakan pesta rakyat yang tidak boleh dicederai oleh segala bentuk pelanggaran.
"Jangan pula tergiur dengan godaan-godaan material. Tapi, mari merajut kebersamaan untuk menyukseskan Pemilu yang damai dan berintegitas," tegas Purba.
Dijelaskannya pangulu dan perangkat desa dilarang terlibat politik praktis dan kampanye berdasarkan Undang Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa.
Sementara itu, lanjutnya, netralitas ASN diatur pada Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil.
Apabila ada ASN tidak netral maka dapat diberikan tindakan administrasi berupa sanksi hukum disiplin ringan maupun hukum disiplin berat yang diberikan Komisi ASN.
Diamanson meminta para ASN dan pangulu agar menghindari keberpihakan kepada salah satu calon. (**)


Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Pangulu Nagori Tigabolon Bersihkan Sedimentasi Saluran Irigasi Pakkalanbuntu Secara Swadaya
Temui Mensesneg, MenPAN-RB Bahas Skenario Perpindahan ASN ke IKN
Warga Demo Minta Pj Bupati Taput Tindak Oknum ASN Mesum dan Beristeri Dua
Polisi Tangkap Mantan Pangulu Nagori Puwodadi Simalungun Terkait Dugaan Korupsi
Pj Bupati Deliserdang Ajak Sukseskan PON, Pilkada Serentak dan Tegaskan ASN Harus Netral
KPU Medan Buka Pendaftaran PPK Pilwakot Medan, ASN Bisa Ikut
komentar
beritaTerbaru