Selasa, 30 April 2024

Melenial Fest Jadi Energi Baru Bangkitkan Ekonomi

Redaksi - Minggu, 02 Juli 2023 18:43 WIB
Melenial Fest Jadi Energi Baru Bangkitkan Ekonomi
(Foto : dok / Dinas Kominfo)
SAMBUTAN : Pj Wali Kota Tebingtinggi Syarmadani saat memberikan sambutan di acara Melenial Fest, Sabtu (1/7/2023) malam di halaman Balai Kota, Jalan Sutomo. 
Tebingtinggi (harianSIB.com)
Pj Wali Kota Drs Syarmadani MSi berharap Melenial Fest dalam memeriahkan Hari Jadi ke -106 Kota Tebingtinggi, dapat menjadi energi baru untuk kebangkitan ekonomi setelah pandemi Covid -19.

"Ada bazar UMKM di Milenial Fest harus bisa mewujudkan kebangkitan, songsong masa depan Kota Tebingtinggi kearah yang lebih baik," ujar Pj Wali Kota, Sabtu (1/7/2023) malam di acara Melenial Fest dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke -106 Kota Tebingtinggi, di halaman Balai Kota, Jalan Sutomo.

Saat ini katanya, tahapan pemilihan umum (Pemilu) serentak tahun 2024 telah berlangsung, semua elemen masyarakat untuk mendukung dan menjaga kondusifitas khususnya di Tebingtinggi.

"Warga Tebingtinggi jika sudah dewasa berpolitik maka akan tetap bersatu dan berdamai walau beda pilihan," katanya.

Berbagai acara di Melenial Fest tersebut mulai dari bazar UMKM, pantomim, fashion show, talent show dari artis lokal, band Leamcide, band Mahameru, stand-up comedy Koel Purba dan berbagai kegiatan hiburan lainnya.

Sementara, Ketua DPRD Tebingtinggi Basyaruddin Nasution menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada semua pihak.

Menurutnya, acara Milenial Fest ini sangat istimewa. Kaum milenial dapat menjadi potensi positif bagi perkembangan dan pembangunan Tebingtinggi jika ditangani dengan baik

"Kaum milenial 60 persen di Tebingtinggi, dan saya yakin dapat melanjutkan kegiatan Melenial Fest ini setiap tahunnya" ucapnya.

Sebelumnya, Kadis Kominfo Dedi Parulian Siagian menyampaikan Melenial Fest sebagai wadah inovatif dan mendukung kreatifitas anak muda.

"Kegiatan ini selain untuk memajukan pemuda di Tebingtinggi, juga kiranya bisa mengurangi inflasi," ujar Kadis Kominfo. (*)


Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Pj Wali Kota Ambil Sumpah dan Janji 232 CPNS Menjadi PNS di Pemko Tebingtinggi
Pj Wali Kota Berharap KBK Bisa Geliatkan Ekonomi Tebingtinggi
Pj Wali Kota Tebingtinggi Minta Pembagian Bantuan Cadangan Pangan Tepat Sasaran
Data Menentukan Proyeksi Pembangunan Kota Tebingtinggi 2025-2045
Pj Wali Kota Tebingtinggi Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Secara Virtual
Pj Wali Kota Tebingtinggi Minta OPD Bisa Menganalisa
komentar
beritaTerbaru